tirto.id - Hasil Liga Inggris tadi malam antara Chelsea vs Leicester City berakhir dengan skor 2-1. Gol Toni Rudiger dan penalti Jorginho membantu The Blues naik ke peringkat 3 klasemen EPL Selasa (19/5/2021). Ini juga membuka peluang Liverpool yang ada di posisi 5 untuk masuk ke zona UCL.
Chelsea tampil di Stamford Bridge dengan misi membalas dendam kekalahan dalam final FA Cup 2021. Di hadapan sekitar 8.000 fans, The Blues sempat frustrasi selama 45 menit awal. Tercatat 2 gol Timo Werner tidak disahkan wasit, satu karena offside, dan yang lain karena ia menyentuh bola dengan lengan.
Namun, 2 menit setelah turun minum, Chelsea akhirnya merobek gawang Leicester City. Bermula dari sepak pojok Ben Chilwell, bola tidak sengaja dibelokkan Jamie Vardy ke jalur Toni Rudiger. Sang bek asal Jerman menuntaskannya jadi gol.
Situasi memburuk untuk Leicester City ketika Wesley Fofana melanggar Werner di kotak terlarang. Jorginho yang menjadi spesialis penalti menaklukkan kiper Kasper Schmeichel (66'). Meski ada gol balasan Kelechi Iheanacho, semua sudah terlambat untuk The Foxes yang harus menelan kekalahan ke-11 mereka di EPL musim ini.
Bagi Leicester City, tumbang di Stamford Bridge ini bisa fatal untuk mimpi lolos ke Liga Champions. Pasalnya, saat ini pasukan Brendan Rodgers hanya punya 66 angka, atau 3 poin di atas Liverpool yang baru bermain 37 kali. The Reds akan bertandang ke markas Burnley, Turf Moor pada Kamis (20/5) dini hari.
Jika Liverpool menang, maka pasukan Jurgen Klopp akan menyamai angka Leicester City. Andai mengacu pada selisih gol, The Reds bakal unggul dari The Foxes, karena saat ini Liverpool punya +21, sedangkan Leicester hanya +20. Adu lari ke Liga Champions bakal berlanjut ke partai pemungkas akhir pekan ini.
Sementara itu, Manchester City menelan kekalahan ke-6 mereka di Liga Inggris 2020/2021. The Citizens yang bertandang ke markas Brighton takluk 3-2, meski unggul 2 gol lebih dahulu. City sendiri bermain 10 orang setelah kartu merah Joao Cancelo (10').
Bagi Manchester City, hasil ini tidak menggangu apa pun. Kubu Etihad sudah memastikan juara Liga Inggris sejak pekan lalu. Hanya saja, selisih poin mereka dari Manchester United sedikit menyempit, usai Iblis Merah bermain imbang 1-1 kontra Fulham di Old Trafford.
Di papan tengah, Leeds United meramaikan persaingan ke Liga Eropa dan UEFA Conference League. Menghadapi Southampton di markas lawan, The Whites unggul 2 gol lewat aksi Patrick Bamford dan Tyler Robets dalam 17 menit terakhir pertandingan.
Leeds kini punya 56 angka dari 37 pertandingan. Jumlah ini berbeda 3 poin dari West Ham dan Tottenham yang baru bermain 36 partai. Jika salah satu dari kedua tim itu tumbang pada pekan 37, situasi bisa semakin rumit pada partai penentuan.
Hasil Liga Inggris Tadi Malam
Berikut ini hasil pertandingan Liga Inggris 2020/2021 tadi malam pada Rabu (19/5/2021).
Manchester United vs Fulham 1-1
Pencetak Gol: Edinson Cavani 15'/ Joe Bryan 76'
Southampton vs Leeds United 0-2
Pencetak Gol: Patrick Bamford 73', Tyler Roberts 90'
Brighton & Hove Albion vs Manchester City 3-2
Pencetak Gol: Leandro Trossard 5o', Adam Webster 72', Dan Burn 76'/ Ilkay Gundogan 2', Phil Foden 48'
Chelsea vs Leicester City 2-1
Pencetak Gol: Antonio Rudiger 47', Jorginho 66' penalti/ Kelechi Iheanacho 76'
Klasemen Liga Inggris 2021 Terbaru
Berikut ini klasemen Liga Inggris 2020/2021 pekan 37 hingga Rabu (19/5/2021).
Tim | Main | Menang | SG | Poin |
Manchester City | 37 | 26 | +46 | 83 |
Manchester United | 37 | 20 | +28 | 71 |
Chelsea | 37 | 19 | +23 | 67 |
Leicester City | 37 | 20 | +20 | 66 |
Liverpool | 36 | 18 | +21 | 63 |
Tottenham Hotspur | 36 | 17 | +22 | 59 |
West Ham United | 36 | 17 | +10 | 59 |
Leeds United | 37 | 17 | +6 | 56 |
Everton | 36 | 16 | +3 | 56 |
Arsenal | 36 | 16 | +12 | 55 |
Aston Villa | 36 | 14 | +7 | 49 |
Wolverhampton | 36 | 12 | -14 | 45 |
Crystal Palace | 36 | 12 | -21 | 44 |
Southampton | 37 | 12 | -18 | 43 |
Brighton | 37 | 9 | -4 | 41 |
Burnley | 36 | 10 | -18 | 39 |
Newcastle United | 36 | 10 | -19 | 39 |
Fulham | 37 | 5 | -24 | 28 |
West Brom | 36 | 5 | -37 | 26 |
Sheffield United | 36 | 6 | -43 | 20 |
Top Skor Liga Inggris 2021 Hari Ini
Daftar pencetak gol terbanyak Liga Inggris belum berubah banyak. Harry Kane (Tottenham) dan Mohamed Salah (Liverpool) ada di puncak dengan 22 gol.
Sementara itu, dengan tambahan 1 gol, Patrick Bamford (Leeds United) total mencetak 16 gol, masih di bawah Bruno Fernandes (Manchester United) dengan 18 gol dan Son Heung Min (Tottenham) dengan 17 gol.
Pemain | Tim | Gol | Penalti |
Harry Kane | Tottenham | 22 | 4 |
Mohamed Salah | Liverpool | 22 | 6 |
Bruno Fernandes | Man United | 18 | 9 |
Son Heung-Min | Tottenham | 17 | 1 |
Dominic Calvert-Lewin | Everton | 16 | 0 |
Patrick Bamford | Leeds | 15 | 1 |
Editor: Iswara N Raditya