Menuju konten utama

Bangladesh Lolos Dramatis ke 16 Besar Sepak Bola Putra Asian Games

Timnas U-23 Bangladesh memastikan satu tempat di 16 besar cabang sepak bola putra Asian Games 2018 setelah menang dramatis atas Qatar.

Bangladesh Lolos Dramatis ke 16 Besar Sepak Bola Putra Asian Games
Tim sepak bola Bangladesh berfoto sebelum bertanding melawan Thailand pada Grup B Asian Games ke-18 di Stadion Pakansari Bogor, Kamis (16/8/2018). INASGOC/Dwi Prasetyo

tirto.id - Timnas U-23 Bangladesh resmi memastikan satu tiket untuk tampil di babak 16 besar cabang sepak bola putra Asian Games 2018. Kepastian ini terjadi setelah skuat asuhan James Day sukses membungkam Qatar pada laga terakhirnya di Grup B, Minggu (19/8/2018) petang.

Bertempat di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, laga Timnas U-23 Bangladesh vs Qatar berakhir dengan skor 1-0. Gol kemenangan Bangladesh dalam laga tersebut lahir lewat kaki Jamal Bhuyan.

Tak hanya karena kedudukan tipis, kemenangan Bangladesh terbilang dramatis karena gol tunggal Jamal Bhuyan terjadi di detik-detik akhir laga, tepatnya pada injury time menit ke-93. Usai menerima umpan pendek kiriman Masuk Miah Zoni, Bhuyan menusuk sendirian ke kotak penalti dan membidikkan bola ke sudut kiri bawah gawang untuk memperdaya kiper Qatar, Marwan Badreldin.

Tambahan tiga poin membuat Bangladesh yang sebelumnya baru dapat mendulang satu hasil imbang dan kekalahan naik dua tangga. Dari urutan keempat, mereka langsung bertengger ke posisi runner-up berkat capaian empat poin, terpaut lima angka dari Uzbekistan selaku pemuncak klasemen.

Bangladesh pun resmi mendampingi Uzbekistan sebagai wakil Grup B di babak 16 besar. Pada saat bersamaan, Uzbekistan sendiri mengunci posisi puncak berkat kemenangan tipis 1-0 atas Thailand.

Jika Bangladesh dan Uzbekistan dipastikan lolos, nasib belum pasti menghantui Thailand. Wakil Asia Tenggara tersebut masih berpeluang lolos ke 16 besar sebagai empat tim terbaik penghuni urutan tiga, namun dengan kans kecil. Gajah Putih berada di deretan keempat dalam daftar enam tim penghuni peringkat tiga yang berpeluang lolos ke 16 besar.

Berikut Klasemen Akhir Grup B Cabang Sepak Bola Putra Asian Games 2018

PosTimMain SG Poin
1 Uzbekistan 3+109
2 Bangladesh 3−24
3 Thailand 3−12
4 Qatar 3−71

Baca juga artikel terkait ASIAN GAMES 2018 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan