Menuju konten utama

ABN Sonic, Stetoskop Digital Pertama di Indonesia Resmi Dirilis

Apa saja keunggulan ABN Sonic, stetoskop digital pertama asli Indonesia yang baru dirilis AbadiNusa? Berikut informasi selengkapnya.

ABN Sonic, Stetoskop Digital Pertama di Indonesia Resmi Dirilis
Suasana peluncuran ABN Sonic Stetoskop Digital Pertama Asli Indonesia. foto/Istimewa

tirto.id - AbadiNusa, perusahaan alat kesehatan terkemuka karya anak Indonesia, dengan bangga meluncurkan ABN Sonic, stetoskop digital pertama asli Indonesia yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan layanan kesehatan modern. Dengan teknologi canggih dan sistem transmisi nirkabel, ABN Sonic memungkinkan dokter melakukan diagnosis dengan akurasi tinggi dan mendukung layanan telemedicine yang semakin populer.

Selama lebih dari 40 tahun, AbadiNusa telah menjadi distributor peralatan medis dan laboratorium di Indonesia, bekerja sama dengan produsen internasional untuk menyediakan produk berkualitas tinggi. Dengan visi perusahaan, AbadiNusa terus meningkatkan layanan kesehatan, didukung oleh nilai-nilai keandalan, adaptabilitas, dan keberanian. Bersama lebih dari 700 tenaga ahli, AbadiNusa terus berkontribusi pada pengembangan sektor medis di Indonesia.

"Komitmen kami dalam mengembangkan teknologi untuk peralatan medis mendorong kami untuk meluncurkan ABN Sonic, yang kami sebut sebagai Heartbeat of Innovation. Kami berharap produk ini dapat menjadi pionir dalam inovasi medis di Indonesia," kata Presiden Direktur AbadiNusa, Kharisma Hidayat.

ABN Sonic memiliki kemampuan untuk memperkuat suara detak jantung dan napas pasien, serta memungkinkan pemeriksaan jarak jauh dengan konektivitas Bluetooth. Inovasi ini mendukung tren pemantauan pasien jarak jauh, yang semakin berkembang di era digital.

"Dengan meningkatnya telemedicine, ABN Sonic menjadi solusi penting untuk diagnosis jarak jauh yang akurat," ujar pengembang ABN Sonic, Dr. Indra K. Muhtadi.

Menggunakan teknologi MEMS (Micro Electro Mechanical System) dan ASIC (Application-Specific Integrated Circuit), ABN Sonic mengubah suara menjadi sinyal digital yang dapat dianalisis dengan presisi tinggi. Alat ini sangat cocok untuk mendeteksi berbagai kelainan jantung dan paru-paru, seperti stenosis dan asma.

ABN Sonic dirancang untuk digunakan dalam berbagai lingkungan medis, termasuk rumah sakit, klinik, dan perawatan di rumah. Menggunakan teknologi AI denoise, ABN Sonic mampu mengurangi gangguan eksternal, memberikan suara organ vital yang lebih murni. Alat ini juga terhubung dengan Electronic Medical Records (EMR), yang memudahkan akses rekam medis pasien dan meningkatkan kualitas layanan telemedicine.

AbadiNusa berharap kehadiran ABN Sonic dapat membawa dampak positif bagi sektor kesehatan di Indonesia. Inovasi ini diharapkan meningkatkan proses diagnosis dengan lebih akurat dan efisien, serta mendukung layanan telemedicine. ABN Sonic diharapkan dapat memperluas akses layanan kesehatan bagi masyarakat, membantu tenaga medis memberikan perawatan yang lebih baik, dan mendukung upaya pemerintah dalam meningkatkan kualitas kesehatan nasional.

Dengan dukungan teknologi yang kuat dan visi yang jelas, AbadiNusa siap menghadapi tantangan masa depan dalam industri kesehatan, memastikan bahwa setiap individu di Indonesia dapat mengakses layanan kesehatan yang berkualitas.

(INFO KINI)

Penulis: Tim Media Servis