tirto.id - GoJek Liga 1 2018 telah memainkan dua pertandingan pembuka pekan 19 pada Jumat (3/8/2018). Madura United sukses merapatkan jarak dengan pemuncak klasemen Persib Bandung berkat kemenangan atas PS TIRA.
Bertempat di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, duel Madura United vs PS TIRA berakhir dengan skor 3-1. Laskar Sapeh Kerrab sebenarnya tertinggal lebih dulu 0-1 di babak pertama oleh gol Abou Bakr Radhanfah. Namun, pada paruh kedua tuan rumah sukses membalikkan keadaan. Sepasang gol Slamet Nurcahyo dan satu dari Fabiano Beltrame memastikan kemenangan 3-1 Madura United.
Dengan tambahan tiga angka, Laskar Sapeh Kerrab kini genap mengoleksi 30 poin. Mereka duduk di urutan kedua dan terpaut dua angka saja dari Persib Bandung selaku pimpinan klasemen.
Sedangkan bagi PS TIRA, kekalahan dari Madura United membuat mereka gagal beranjak dari zona degradasi. Skuat asuhan Nil Maizar tetap berada di urutan ke-17 dengan catatan 18 poin, hasil lima kemenangan, tiga kali imbang, serta 11 kekalahan.
Pada saat bersamaan, laga yang mempertemukan Bhayangkara FC vs PSMS Medan di Stadion PTIK, Jakarta berkesudahan pula dengan skor 3-1. Tiga gol tuan rumah yang masing-masing dicetak Sani Rizki, Paulo Segio, dan Vendry Mofu hanya mampu dibalas PSMS lewat sebiji gol Rahmad Hidayat.
Kemenangan membawa Bhayangkara FC naik tiga tangga, dari urutan delapan ke peringkat lima. The Guardians mengemas 29 poin, hasil delapan kemenangan, lima kali imbang, dan lima kekalahan.
Adapun bagi PSMS, kegagalan mencuri poin membuat mereka tetap di dasar klasemen. Ayam Kinantan baru mengumpulkan 18 poin dan kalah head to head dari PS TIRA selaku penghuni urutan 17.
Berikut Klasemen Terbaru GoJek Liga 1 2018 per Jumat (3/8/2018) Malam
Klub Poin 1 18 11 32 2 19 2 30 3 18 5 29 4 18 2 29 5 19 1 29 6 18 7 28 7 18 5 27 8 18 3 26 9 18 3 26 10 18 1 25 11 18 3 24 12 18 -3 23 13 18 3 23 14 18 -5 22 15 18 0 22 16 18 -6 20 17 19 -18 18 18 19 -14 18
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan