Menuju konten utama

Jadwal Seleksi Masuk Mandiri USU 2019, Pendaftaran Hingga 17 Juli

Pendaftaran Seleksi Masuk Mandiri (SMM) Universitas Sumatera Utara (USU) dapat dilakukan hingga 17 Juli 2019 melalui penerimaan.usu.ac.id.

Jadwal Seleksi Masuk Mandiri USU 2019, Pendaftaran Hingga 17 Juli
Ilustrasi UTBK. FOTO/Istockphoto

tirto.id - Pendaftaran Seleksi Masuk Mandiri (SMM) Universitas Sumatera Utara (USU) dapat dilakukan hingga 17 Juli 2019. Pengumuman seleksi dapat dipantau melalui penerimaan.usu.ac.id.

SMM USU adalah seleksi penerimaan mahasiswa baru jenjang Sarjana yang diselenggarakan secara mandiri oleh USU dalam bentuk ujian tertulis. Seleksi ini membuka kesempatan untuk siswa SMA/MA/SMK yang belum berhasil masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dalam SNMPTN dan SBMPTN 2019.

Tata Cara Pendaftaran

Langkah pertama pendaftaran SMM USU adalah, peserta membeli PIN pendaftaran di BNI terdekat, dengan menyebutkan kepada teller ingin ujian mandiri USU. Biaya pin sebesar Rp500.000.

Nomor ponsel yang digunakan untuk pembelian pin hanya dapat digunakan sekali. Selain itu, nomor yang sudah digunakan untuk pendaftaran pada 2018 tidak dapat digunakan kembali.Dengan pin tersebut, peserta mendaftar secara online melalui situs web penerimaan.usu.ac.id.

Pendaftaran dilakukan dengan tata cara berikut.

  • Peserta mengisi biodata di halaman pendaftaran
  • Peserta mengunggah foto berukuran 400x600 pixel atau berukuran maksimal 500kb.
  • Peserta mencetak kartu ujian dengan posisi kertas landscape (mendatar) berukuran A4 atau letter. Kartu tersebut memuat nomor ujian, pas foto, lokasi ujian, dan pilihan program studi. Kartu tersebut wajib dibawa saat ujian.
Sebagai catatan, dalam pendafaran, terkait program studi pilihan, peserta dapat memilih salah satu dari tiga kelompok ujian yang diminati. Yang pertama, kelompok ujian IPA, dengan tiga pilihan program studi IPA.

Yang kedua, kelompok ujian IPS, dengan tiga pilihan program studi IPS. Yang terakhir, kelompok ujian IPC, yang bisa terdiri dari kombinasi 2 prodi IPA dan 1 prodi IPS, atau 1 prodi IPA dan satu prodi IPS. Terdapat total 47 prodi di USU yang terbuka untuk SMM tahun ini.

Jadwal Ujian Tulis SMM USU

Ujian tulis SMM USU dilakukan pada Sabtu, 20 Juli 2019. Peserta kelompok ujian IPA akan menjalani ujian pada pukul 07.30 hingga 09.00 WIB untuk Tes Kemampuan Dasar (TKD) IPA, dianjutkan 09.45 hingga 11.15 WIB untuk TKD.

Sementara itu, peserta kelompok ujian IPS akan menjalani TKD terlebih dahulu pada pukul 09.45 hingga 11.15 WIB. Selanjutnya Tes Kemampuan Dasar IPS dilakukan pada pukul 12.00 hingga 13.00 WIB.

Jadwal lengkap ujian tulis SMM USU pada 20 Juli 2019 adalah sebagai berikut.

Waktu Kegiatan
07.00-07.30 Peserta masuk ruang ujian, mengisi biodata, pemeriksaan identitas
07.30-09.00 Tes Kemampuan Dasar IPA
09.00-09.30 Istirahat
09.30-09.45 Peserta masuk ruang ujian dan mengisi biodata
09.45-11.15 Tes Kemampuan Dasar
11.15-11.45 Istirahat
11.45-12.00 Masuk ruang ujian & mengisi biodata
12.00-13.00 Tes Kemampuan Dasar IPS

Pengumuman Hasil SMM USU

Pengumuman SMM USU 2019 dilakukan pada Sabtu, 20 Juli 2019 atau seminggu setelah ujian. Pengumuman itu dapat dilihat melalui penerimaan.usu.ac.id atau usu.ac.id.

Baca juga artikel terkait SBMPTN 2019 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Pendidikan
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Agung DH