Menuju konten utama
Badminton Denmark Open 2021

Hasil Denmark Open 2021 Tadi Malam: 6 Wakil Lolos ke Perempat Final

Hasil Denmark Open 2021 sampai Kamis (21/10) tadi malam, 6 wakil Indonesia lolos ke perempat final, termasuk: Greysia/Apriyani, Fajar/Rian, Jonatan Christie

Hasil Denmark Open 2021 Tadi Malam: 6 Wakil Lolos ke Perempat Final
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Muhammad Rian Ardianto (kanan) dan Fajar Alfian berusaha mengembalikan kok ke arah ganda putra Cina Ou Xuanyi dan Ren Xiangyu pada babak kedua All England 2019 di Arena Birmingham, Inggris, Kamis (7/3/2019). ANTARA FOTO/Widya Amelia - Humas PP PBSI/hma/nz

tirto.id - Hasil Denmark Open 2021 babak 16 besar pada Kamis (21/10/2021) malam sampai dini hari tadi di Odense Sports Park, Denmark. Total 6 wakil Indonesia berhasil melangkah ke babak perempat final (8 besar) turnamen bulu tangkis berkategori BWF World Tour Super 1000 ini.

Kontingen Indonesia yang akan berlaga dalam jadwal perempat final Denmark Open 2021 hari ini Jumat (22/10/2021), antara lain: ganda putri Greysia/Apriyani, ganda putra Fajar/Rian, serta tunggal putra Jonatan Christie.

Sektor tunggal putra Merah Putih memperlihatkan performa menawan dalam laga babak 16 besar Denmark Open 2021 tadi malam. Dari 2 wakil yang berlaga, seluruhnya sukses memetik kemenangan.

Pemain unggulan 6, Jonatan Christie, menyingkirkan wakil Jepang, Kanta Tsuneyama, lewat pertarungan straight game. Sementara tunggal senior Tommy Sugiarto dipaksa bertarung 3 set untuk melewati hadangan tunggal Perancis, Thomas Rouxel.

Namun sayangnya hasil bertolak belakang mesti ditelan sektor tunggal putri. Gregoria Mariska Tunjung yang menjadi satu-satunya wakil Indonesia di 16 besar, gagal melangkah lebih jauh. Ia takluk 2 set langsung dari unggulan 2 asal Jepang, Akane Yamaguchi.

Kejutan terjadi di sektor ganda putra. Duel ‘perang saudara’ antara pasangan nomor 1 dunia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo kontra junior mereka sendiri Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, di luar dugaan berkesudahan dengan kemenangan Fikri/Bagas.

Melakoni pertarungan di court-2 selama 48 menit, Marcus/Kevin atau yang populer dengan julukan The Minions takluk rubber game 21-17, 17-21, dan 21-23.

“Bisa mengalahkan Kevin/Marcus rasanya senang dan tidak menyangka. Di latihan pun kami belum pernah menang lawan mereka,” ungkap Bagas selepas laga.

Dalam babak 8 besar yang dihelat hari Jumat (22/10/2021) ini, Fikri/Bagas bakal menantang unggulan 8 asal Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen. Di babak sebelumnya, Astrup/Rasmussen menundukkan pasangan Indonesia lainnya, Pramudya/Yeremia, lewat straight game.

Harapan prestasi dari sektor ganda putra juga masih tersemat di pundak pasangan unggulan 4, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Dalam laga 16 besar semalam, Fajar/Rian menyingkirkan duet India, M.R. Arjun/Dhruv Kapila, lewat pertarungan rubber game.

Hasil positif juga dibukukan ganda putri juara Olimpiade Tokyo, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, dengan menyingkirkan wakil tuan rumah lewat 2 set langsung. Serta ganda campuran juara Denmark Open 2019, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, yang berhasil melewati hadangan duet Malaysia.

Hasil 16 Besar Denmark Open 2021

Berikut ini hasil para pemain Indonesia di babak 16 besar Denmark Open 2021, hari Kamis (21/10/2021). Sementara hasil lengkap seluruh pertandingan bisa dilihat pada tautan ini.

[Tunggal Putra] Jonatan Christie (Indonesia) vs Kanta Tsuneyama (Jepang) / 21-11, 21-9

[Tunggal Putra] Tommy Sugiarto (Indonesia) vs Thomas Rouxel (Perancis) / 21-18, 16-21, 21-19

[Tunggal Putri] Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia) vs Akane Yamaguchi (Jepang) / 13-21, 15-21

[Ganda Putra] Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) vs M.R. Arjun/Dhruv Kapila (India) / 21-15, 17-21, 21-12

[Ganda Putra] Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia) vs Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (Indonesia) / 21-17, 17-21, 21-23

[Ganda Putra] Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (Indonesia) vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) / 15-21, 18-21

[Ganda Putri] Greysia Polii/Apriyani Rahayu (Indonesia) vs Maiken Fruergaard/Sara Thygesen (Denmark) / 21-13, 21-16

[Ganda Putri] Nita Violina Marwah/Putri Syaikah (Indonesia) vs Lee Sohee/Shin Seungchan (Korea Selatan) / 21-15, 18-21, 15-21

[Ganda Campuran] Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (Indonesia) vs Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia) / 21-14, 21-12

[Ganda Campuran] Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Indonesia) vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) / 13-21, 20-22

Link Live Streaming Perempat Final Denmark Open 2021

Link Live Score Perempat Final Denmark Open 2021

Baca juga artikel terkait DENMARK OPEN 2021 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Iswara N Raditya