tirto.id -
Berikut link download pengumuman pelamar yang lulus seleksi administrasi dalam rangka penerimaan CPNS Kementerian ATR/BPN tahun 2018:
Pengumuman lulus Administrasi 2018
Lampiran Pengumuman Lulus Administrasi CPNS Kementerian ATRBPN Tahun 2018
Pendaftaran online rekrutmen CPNS 2018 via SSCN BKN telah ditutup pada Senin, 15 Oktober 2018. Sepanjang proses pendaftaran online yang dibuka sejak 26 September 2018 terdapat sejumlah fakta menarik.
Data dari web SSCN BKN mencatat pelamar CPNS tahun ini paling banyak dalam sejarah hingga tembus sekitar 4,4 juta. Data dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) ini dicatat pada masa awal pendaftaran mulai 26 September hingga 15 Oktober 2018.
Sementara itu top 5 universitas asal pelamar terbanyak dalam masa pendaftaran CPNS 2018, yakni sebagai berikut: 1) Universitas Terbuka: 102.229 pelamar 2) Universitas Pendidikan Indonesia: 33.647 pelamar 3) Universitas Negeri Padang: 31.330 pelamar 4) Universitas Negeri Semarang: 31.155 pelamar 5) Universitas Brawijaya: 29.488 pelamar.
Sedangkan top 5 program studi asal pelamar terbanyak dalam masa pendaftaran CPNS 2018, meliputi: 1) Pendidikan Guru Sekolah Dasar: 190.804 pelamar 2) Kebidanan: 166.117 pelamar 3) Pendidikan Agama Islam: 162.340 pelamar 4) Manajemen: 160.007 pelamar 5) Akuntansi: 155.174 pelamar.
Editor: Yulaika Ramadhani