Menuju konten utama

Jadwal Brasil Global Tour 2022: Korsel vs Brasil Tayang Live 2 Juni

Jadwal Brasil Global Tour 2022 laga Korsel vs Brasil pada 2 Juni mendatang akan tayang di Mola TV. Berikut skuad kedua kesebelasan dan rekor H2H mereka.

Jadwal Brasil Global Tour 2022: Korsel vs Brasil Tayang Live 2 Juni
Marquinhos Brasil merayakan mencetak gol pertama mereka bersama rekan satu tim pada Copa America 2021, Group A Brasil melawan Venezuela di Estadio Mane Garrincha, Brasilia, Brasil, Minggu (13/6/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Ueslei Marcelino/FOC/sa.

tirto.id - Jadwal pertandingan Korsel vs Brasil dalam agenda Brasil Global Tour 2022 diselenggarakan pada Kamis, 2 Juni 2022, mulai pukul 18.00 WIB, di Stadion Piala Dunia Seoul. Laga tersebut bisa disaksikan melalui siaran live streaming Mola TV.

Timnas Brasil menjalani pertandingan jeda internasional 2022 dengan melakoni lawatan ke benua Asia. Dua tim asal Asia Timur, Korsel dan Jepang dipilih menjadi lawan tanding untuk pemilik 5 gelar Piala Dunia tersebut.

Usai menghadapi Korsel pada Kamis, 2 Juni 2022, tim yang ditukangi Tite itu akan berjumpa Jepang selang 4 hari kemudian di Stadion Nasional Jepang, Tokyo, Senin, 6 Juni 2022.

Untuk saat ini, Brasil dilaporkan masih berkekuatan 17 pemain dalam daftar skuad. Mereka menanti kedatangan sejumlah pilar yang tampil pada final Liga Champions 2021/2022, Minggu, 29 Mei 2022.

Mengutip laman resmi CBF (Confederação Brasileira de Futebol), beberapa penggawa Brasil yang sudah tiba di Korsel di antaranya Lucas Paquetá, Neymar, Marquinhos, dan Thiago Silva.

Lainnya yaitu Danilo, Weverton, Philippe Coutinho, Gabriel Magalhães, Bruno Guimarães, Gabriel Martinelli, Matheus Cunha, Raphinha, Alex Telles, Ederson, Fred, Richarlison, dan Alex Sandro.

Sedangkan 3 pemain, yakni Dani Alves, Gabriel Jesus, dan Léo Ortiz disebutkan sudah mendarat pada Jumat (27/5). Disusul oleh Guilherme Arana sehari berikutnya. Sementara penggawa yang berpartisipasi pada final Liga Champions 2021/2022 diharapkan sudah bergabung pada Selasa (31/5).

Dengan dipenuhi pemain bintang, duel kontra Korsel bisa menjadi laga yang cukup menarik bagi Brasil. Pasalnya, Seleção akan menghadapi Taegeuk Warriors yang dikenal dengan militansi dalam bertanding.

Di atas lapangan, Paulo Bento sebagai arsitek Korsel diprediksi bakal mengandalkan salah satu top skor Premier League 2021/2022, Son Heung-min untuk mengisi lini depan.

Selain itu, tuan rumah juga masih memiliki bomber Bordeaux, Hwang Ui-jo, serta winger Wolverhampton Wanderers, Hwang Hee-chan sebagai alternatif lain dalam meladeni kekuatan Timnas Brasil.

Skor Head to Head Korsel vs Brasil

Berdasarkan skor head to head, Brasil selalu menang selama dua kali menjalani partai uji coba kontra Korea Selatan. Bahkan, gawang mereka selalu clean sheet lewat kemenangan 3-0 dan 0-2.

Hasil 2 Pertemuan Terakhir Korsel vs Brasil

  • 19/11/19: Brasil vs Korea Selatan 3 - 0
  • 12/10/13: Korea Selatan vs Brasil 0 - 2

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Korsel

  • 16/11/21: Iraq vs Korea Selatan 0 - 3
  • 27/01/22: Lebanon vs Korea Selatan 0 - 1
  • 01/02/22: Syria vs Korea Selatan 0 - 2
  • 24/03/22: Korea Selatan vs Iran 2 - 0
  • 29/03/22: UAE vs Korea Selatan 1 - 0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Brasil

  • 17/11/21: Argentina vs Brasil 0 - 0
  • 28/01/22: Ekuador vs Brasil 1 - 1
  • 02/02/22: Brasil vs Paraguay 4 - 0
  • 25/03/22: Brasil vs Cili 4 - 0
  • 30/03/22: Bolivia vs Brasil 0 - 4

Live Streaming Korsel vs Brasil di Mola TV

Pertandingan Korsel vs Brasil dalam partai uji coba dapat disaksikan melalui tayangan live streaming Mola TV. Laga ini digeber pada Kamis, 2 Juni 2022, mulai pukul 18.00 WIB di Stadion Piala Dunia Seoul.

Penonton tayangan Mola TV perlu berlangganan terlebih dahulu untuk mengakses live streaming di platform tersebut. Untuk langganan selama 1 bulan, Mola TV menawarkan paket Entertainment + Sports Single Stream seharga Rp60.000. Paket durasi 1 tahun tersedia dengan harga Rp576.000.

Dengan berlangganan, pemirsa Mola TV tidak hanya bisa menyaksikan tayangan sepak bola, tetapi juga pertandingan dari kompetisi olahraga lain, seperti UFC, Nascar Cup Series, SmackDown, PGA Tour Golf, dan lain sebagainya.

Berikut ini link live streaming Korsel vs Brasil yang tayang dalam siaran langsung di Mola TV:

Link Live Streaming Korsel vs Brasil Mola TV

Daftar Skuad Timnas Korsel

  • Kiper: Kim Seung-gyu, Jo Hyeon-woo, Kim Dong-jun, Song Bum-keun
  • Bek: Kim Young-gwon, Kim Jin-su, LeeYong, HongChul, KwonKyung-won, Kim Tae-hwan, Kim Moon-hwan, Jung Seung-hyun, Cho Yu-min, Park Min-gyu
  • Gelandang: Jung Woo-young, HwangHee-chan, KwonChang-hoon, Hwang In-beom, Na Sang-ho, Song Min-kyu, PaikSeung-ho, JeongWoo-yeong, Kim Jin-kyu, Um Won-sang, Ko Seung-beom, Kim Dong-hyun
  • Penyerang: Son Heung-min, Hwang Ui-jo, Cho Gue-sung

Daftar Skuad Timnas Brasil

  • Kiper: Alisson, Ederson, Weverton
  • Bek: DaniAlves, ThiagoSilva, Marquinhos, Danilo, AlexSandro, ÉderMilitão, AlexTelles, GuilhermeArana, GabrielMagalhães, LéoOrtiz
  • Gelandang: PhilippeCoutinho, Casemiro, LucasPaquetá, Fabinho, Fred, BrunoGuimarães, Danilo
  • Penyerang: Neymar, Gabriel Jesus, Richarlison, Vinícius Júnior, Raphinha, Matheus Cunha, Rodrygo, Gabriel Martinelli.

Baca juga artikel terkait BRASIL GLOBAL TOUR 2022 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Ibnu Azis