Dua mobil Elf besar warna orange parkir di depan halaman lobi Blok M Square, Jakarta Selatan. Mobil yang dinamakan Mobil Kas Keliling Bank Indonesia tersebut melayani penukaran uang. Hari ini (19/12/2016) telah dilakukan penyebaran 11 uang pecahan baru emisi tahun 2016 di pusat perbelanjaan modern tersebut. Masyarakat tampak antusias dengan adanya peredaran uang baru ini. Baru dibuka jam 11.00 siang antrean penukar sudah memadati bangku kosong yang disediakan, mereka pun dengan tertib bergeser bergantian seraya dengan masyarakat yang selesai menukar uang.
Warna merah muda, hijau muda, oranye, ungu, biru muda, hingga abu-abu dan desain yang lebih segar mendominasi uang kertas rupiah baru. Selain menampilkan wajah-wajah para pahlawan nasional, gambar keindahan alam Indonesia seperti Kepulauan Raja Ampat, Kepulauan Derawan, Banda Neira, Gunung Bromo, Pulau Komodo, Pulau Wakatobi, Ngarai Sianok hingga gambar tarian nasional jadi simbol baru untuk emisi mata uang rupiah 2016.
Uang rupiah yang diluncurkan antara lain pecahan Rp100.000 (gambar utama Ir Soekarno dan Moh. Hatta), Rp50.000 (gambar utama Ir. H. Djuanda Kartawidjaya), Rp20.000 (gambar utama G.S.S.J Ratulangi), Rp10.000 (gambar utama Frans Kaisiepo), Rp5.000 (gambar utama K.H Idham Chalid), Rp 2.000 (gambar utama Mohammad Hoesni Thamrin) dan Rp1.000 (gambar utama Tjut Meutia), pecahan logam, mulai dari Rp 1.000 (gambar utama I Gusti Ketut Pudja), Rp500 (gambar utama Letjend TNI T.B Simatupang), Rp200 (gambar utama Tjiptomangunkusumo) dan Rp100 (gambar utama Herman Johannes).
Penukaran uang di Blok M Square hari ini berlangsung mulai dari jam 11.00 hingga pukul 16.00 wib. Rencananya mobil kas BI besok akan berkeliling dari satu pasar ke pasar lainnya guna memperluas penyebaran pecahan uang baru di masyarakat.
Foto dan Teks: Andrey Gromico
Warna merah muda, hijau muda, oranye, ungu, biru muda, hingga abu-abu dan desain yang lebih segar mendominasi uang kertas rupiah baru. Selain menampilkan wajah-wajah para pahlawan nasional, gambar keindahan alam Indonesia seperti Kepulauan Raja Ampat, Kepulauan Derawan, Banda Neira, Gunung Bromo, Pulau Komodo, Pulau Wakatobi, Ngarai Sianok hingga gambar tarian nasional jadi simbol baru untuk emisi mata uang rupiah 2016.
Uang rupiah yang diluncurkan antara lain pecahan Rp100.000 (gambar utama Ir Soekarno dan Moh. Hatta), Rp50.000 (gambar utama Ir. H. Djuanda Kartawidjaya), Rp20.000 (gambar utama G.S.S.J Ratulangi), Rp10.000 (gambar utama Frans Kaisiepo), Rp5.000 (gambar utama K.H Idham Chalid), Rp 2.000 (gambar utama Mohammad Hoesni Thamrin) dan Rp1.000 (gambar utama Tjut Meutia), pecahan logam, mulai dari Rp 1.000 (gambar utama I Gusti Ketut Pudja), Rp500 (gambar utama Letjend TNI T.B Simatupang), Rp200 (gambar utama Tjiptomangunkusumo) dan Rp100 (gambar utama Herman Johannes).
Penukaran uang di Blok M Square hari ini berlangsung mulai dari jam 11.00 hingga pukul 16.00 wib. Rencananya mobil kas BI besok akan berkeliling dari satu pasar ke pasar lainnya guna memperluas penyebaran pecahan uang baru di masyarakat.
Foto dan Teks: Andrey Gromico