Menuju konten utama

Prediksi Home United vs PSM di Piala AFC 2019: Pertahankan Performa

Prediksi laga Piala AFC 2019 Grup H antara tuan rumah Home United kontra PSM yang dihelat di Stadion Jalan Besar, Rabu (27/2/2019) berlangsung ketat.

Prediksi Home United vs PSM di Piala AFC 2019: Pertahankan Performa
Pesepakbola PSM Makassar Eero Pekka Sakari (kanan) berusaha melewati pesepakbola Perseru Serui Nico Pasura Wirawan (kiri) pada pertandingan Piala Indonesia 2018 di Stadion Andi Mattalatta Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (16/2/2019). ANTARA FOTO/Yusran Uccang/ama.

tirto.id - Laga Piala AFC 2019 Grup H antara Home United vs PSM akan digelar di Stadion Jalan Besar, Rabu (27/2/2019) pukul 18.30 WIB. Melakoni laga pertamanya di kompetisi Asia, pelatih tim tamu, Darije Kalezic diprediksi dapat mempertahankan performa apiknya seperti di ajang Piala Indonesia.

Sebelum bertandang ke Singapura, Juku Eja menunjukkan penampilan yang konsisten. Selama 2019, Ferdinand Sinaga dan kawan-kawan selalu meraih kemenangan. Pada dua laga terakhir di ajang Piala Indonesia, Perseru mampu disingkirkan di babak 16 besar dalam laga dua leg dengan agregat 12-0.

Namun, jelang laga melawan Home United, Kalezic mengaku buta akan kekuatan lawan. Pelatih berusia 49 tahun itu hanya mencermati tuan rumah dalam dua pertandingan terakhir kala melawan Persija dan Balestier Khalsa.

“Kami tidak tahu banyak tentang lawan kami. Mereka bermain melawan Persija Jakarta dan di Piala Super Singapura. Itu saja yang kami ketahui tentang mereka,” sebut Kalezic seperti dikutip Goal.

Tak hanya itu, Kalezic juga mengungkapkan bahwa PSM tak melakukan persiapan khusus. Namun, yang jelas, ia akan menampilkan serta mempertahankan performa apik yang tengah dialami PSM dalam beberapa pertandingan terakhir.

“Kami tidak melakukan persiapan khusus untuk pertandingan ini. Kami akan bermain seperti biasa. Memperlihatkan kualitas kami, dan berusaha keras memperoleh hasil bagus,” tambahnya.

Sementara di sisi lain, meski bertindak sebagai tuan rumah, Home United tetap tak ingin jemawa. Pasalnya, PSM merupakan tim yang kerap menyulitkan. Pada pertemuan terakhir saat berlaga di turnamen Super Cup Asia 2018 di Makassar, Sahril Ishak dan kawan-kawan yang saat itu dilatih Aidil Sharin kalah dengan skor 4-0.

“Kami sudah punya pengalaman menghadapi mereka pada tahun lalu. Kami harus mempersiapkan diri secara mental. Ini akan menjadi pertandingan yang sulit,” beber pelatih Saswadimata Dasuki.

Kendati sempat kalah oleh tim dari Indonesia lainnya (Persija) di babak kualifikasi Liga Champions Asia 2019, akan tetapi Home United berhasil meraih kemenangan di laga terakhir dalam ajang Charity Shield melawan Albirex Niigata. Setidaknya, hasil tersebut dapat membuat Home United kembali percaya diri.

“Seperti kita ketahui, Makassar merupakan tim kuat secara fisik. Saya kira ini akan menjadi laga yang berat, tapi kami sudah menyiapkan diri dengan baik. Kami ingin mendapatkan kemenangan untuk fans,” tutup Dasuki.

Lima Laga Terakhir Home United

23/02/2019: Albirex Niigata vs Home United 0-0

05/02/2019: Home United vs Persija 1-3

06/10/2018: Home United vs Balestier Khalsa 2-2

03/10/2018: Home United vs Albirex Niigata 0-1

29/09/2018: Tampines Rovers vs Home United 1-1

Lima Laga Terakhir PSM

20/02/2019: Perseru vs PSM 0-3

16/02/2019: PSM vs Perseru 9-0

03/02/2019: PSM vs Kalteng Putra 1-0

26/01/2019: Kalteng Putra vs PSM 1-2

22/12/2018: Persiter vs PSM 3-3

Perkiraan Susunan Pemain

Home United: Nazri Sabri; Faritz Hameed; Abdil Qaiyyim; Faizal Roslan; Aqhari Abdullah; Juma’at Jantan; Izzdin Shafiq; Adam Swandi; Hafiz Nor; Ho Wai Loon; Shahril Ishak.

PSM: Rivky Mokodompit; Aaron Evans; Hendra Wijaya; Munhar; Reva Adi Utama; M. Arfan; Rizky Pellu; Bayu Gatra; M. Rahmat; Ferdinand Sinaga; Eero Markkanen.

Baca juga artikel terkait PIALA AFC 2019 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Fitra Firdaus