Menuju konten utama

Live Streaming Man United vs Brighton di Liga Inggris Malam Ini

beIN Sports 3 bakal menyajikan live streaming Liga Inggris pekan 23 antara Manchester United vs Brighton, Sabtu (19/1/2019) mulai pukul 22.00 WIB.

Live Streaming Man United vs Brighton di Liga Inggris Malam Ini
Manchester United Paul Pogba, kiri, dan Brighton's Dale Stephens pertempuran untuk bola selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Brighton dan Hove Albion dan Manchester United di stadion Amex di Brighton, Inggris, Minggu, Agustus.19, 2018. (AP Photo / Alastair Grant)

tirto.id - Laga pekan 23 Liga Inggris antara Manchester United vs Brighton akan tersaji di Stadion Old Trafford pada Sabtu (19/1/2019). Pertarungan kedua tim dapat disaksikan melalui live streaming beIN Sports 3 mulai pukul 22.00 WIB.

Dalam lima perjumpaan terakhir kedua tim, baik tuan rumah maupun tim tamu memiliki rekor berimbang yakni dua kali menang, dua kali kalah, dan sekali seri. Andai melihat catatan tersebut, skor imbang diperkirakan bakal menjadi hasil laga malam nanti.

Namun, Paul Pogba dan kawan-kawan sedang dalam kepercayaan diri yang tinggi. Pasalnya, skuat asuhan Ole Gunnar Solskjaer tersebut selalu meraih kemenangan dalam lima laga terakhir yang dilakoninya. Bahkan, pada laga terakhir saat berjumpa tim peringkat tiga, Tottenham Hotspur mereka mampu meraih tiga poin.

Di sisi lain, Brighton sedang dalam performa yang inkonsisten. Sempat meraih kemenangan saat bersua Bournemouth, anak asuh Chris Hughton itu kembali kalah saat berhadap dengan Liverpool pekan lalu dengan skor tipis 0-1.

Jika melihat rentetan hasil tersebut, kemenangan diperkirakan mengarah kepada tuan rumah. Apalagi laga bakal dilangsungkan di Old Trafford di mana The Red Devils telah menghasilkan 15 gol dalam lima laga terakhirnya di stadion tersebut. Artinya, rerata gol mereka dalam lima laga kandang mencapai 3 gol per laga.

Sementara bagi Brighton, dalam lima laga terakhir bermain tandang, Glenn Murray dan kawan-kawan telah kebobolan 7 gol yang artinya mereka kerap kebobolan 1,4 gol per pertandingan.

Di tabel klasemen, Manchester United bertengger di posisi enam. Mereka memiliki poin 41, sama dengan yang dimiliki Arsenal di posisi lima. Jika United menang dan di lain pihak Arsenal yang akan bersua Chelsea menderita kekalahan, Marcus Rashford dan kolega bakal naik satu strip ke posisi lima.

Tim tamu sendiri kini berada di peringkat 13. Dalam 22 pertandingan yang telah dilakoni. The Seagulls meraih 26 poin hasil dari tujuh kali menang, lima kali seri dan sepuluh kekalahan.

Jika tak ada perubahan jadwal, laga Manchester United vs Brighton bisa dipantau melalui live streaming siaran langsung beIN Sports 3 mulai pukul 22.00 WIB via beIN Sports Connect.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Hendi Abdurahman