Menuju konten utama
Shopee Liga 1 2019

Jadwal Persija vs Kalteng Putra: Prediksi, Skor H2H, Live Streaming

Pertandingan Persija vs Kalteng Putra dalam Shopee Liga 1 2019 antara akan dimainkan di Stadion Madya Senayan, Senin (20/8/2019) pukul 15.30 WIB.

Jadwal Persija vs Kalteng Putra: Prediksi, Skor H2H, Live Streaming
Persija Jakarta. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya/hp.

tirto.id - Laga Shopee Liga 1 2019 antara Persija vs Kalteng Putra akan dimainkan di Stadion Madya Senayan, Senin (20/8/2019) pukul 15.30 WIB. Kedua tim baru bertemu sekali dan itu terjadi pada Maret lalu di Piala Presiden 2019. Sayangnya, dalam pertandingan tersebut Persija Jakarta harus mengakui keunggulan Laskar Isen Mulang.

Perempat final Piala Presiden kala itu dihelat di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi. Kalteng Putra sempat membuat kejutan ketika Patrich Wanggai membawa mereka unggul di menit 56. Namun, keunggulan itu sirna 13 menit jelang waktu normal setelah Bruno Matos menyamakan skor.

Laga itu pada akhirnya harus diselesaikan lewat adu penalti dan dimenangkan 3-4 oleh Kalteng Putra. Ismed Sofyan, Rohit Chand, dan Ryuji Utomo sukses melaksanakan tugas dengan baik namun tidak dengan Fitra Ridwan dan Matos.

Dari kubu Kalteng Putra, hanya Gede Sukadana yang gagal, sedangkan Feri Pahabol, OK John, Rizky Dwi Febrianto, dan Diogo Campos bisa mencetak gol.

Bakal kembali menghadapi Kalteng Putra, Persija sedang berada dalam kondisi yang kurang bagus. Baru satu kemenangan yang mereka raih dari 10 laga Liga 1 2019 yang sudah dijalani. Bahkan, dalam 5 pertandingan terakhir, tak ada kemenangan yang didapat oleh skuad Macan Kemayoran.

Satu kekalahan diderita dari PS Tira Persikabo dengan skor 5-3 yang diwarnai hattrick Marko Simic. Sedangkan 4 laga lain berakhir imbang yakni saat menjamu Persib Bandung, Arema, dan Bhayangkara FC, serta ketika bertandang ke markas Madura United beberapa hari kemarin.

Keadaan yang lebih baik dialami oleh Kalteng Putra. Tim asuhan Gomes de Oliveira ini berhasil mendapatkan 2 kemenangan dalam 5 pertandingan terakhir, yakni ketika menjamu Semen Padang dan Arema. Sementara 3 laga lain harus berakhir dengan kekalahan.

Meskipun terlihat lebih bagus, namun yang harus dicermati adalah tiga kekalahan itu semua terjadi di laga away, yaitu saat Kalteng Putra bertandang ke markas Persib, Tira Persikabo, dan Persipura Jayapura.

Skor kekalahan yang diderita pun terhitung lumayan besar, masing-masing 2-0 kontra Persib dan Persipura serta kalah 5-2 di kandang Tira Persikabo.

Catatan buruk saat tandang itulah yang membuat Gomes harus mewaspadai Persija. Terlebih karena tuan rumah tak terkalahkan ketika bermain di kandang sendiri musim ini dengan catatan satu kemenangan dan 3 kali imbang.

“Kami memang bisa mengalahkan Persija di Piala Presiden. Tapi itu sudah berlalu dan sekarang Persija sudah berbeda. Mereka punya tim bagus dengan para pemain berkualitas serta akan mendapatkan dukungan besar dari suporternya,” ujar Gomes.

Pertemuan Terakhir Persija vs Kalteng Putra:

28-03-2019: Persija 4-5 Kalteng Putra

Lima Laga Terakhir Persija:

16-08-2019: Madura United 2-2 Persija

10-08-2019: Persija 1-1 Bhayangkara FC

03-08-2019: Persija 2-2 Arema

16-07-2019: PS Tira Persikabo 5-3 Persija

10-07-2019: Persija 1-1 Persib

Lima Laga Terakhir Kalteng Putra:

14-08-2019: Persipura 2-0 Kalteng Putra

07-08-2019: Kalteng Putra 4-2 Arema

02-08-2019: Kalteng Putra 2-0 Semen Padang

26-07-2019: PS Tira Persikabo 5-2 Kalteng Putra

16-07-2019: Persib 2-0 Kalteng Putra

Live Streaming Persija vs Kalteng Putra

Live streaming Persija vs Kalteng Putra dapat disaksikan melalui tayangan Indosiar pada hari Selasa (20/8/2019) pukul 15.30 WIB.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2019 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Iswara N Raditya