Upacara peringatan detik-detik proklamasi 17 Agustus setiap tahunnya selalu diwarnai oleh gegap gempita Pasukan Pengibar Bendera Pusaka atau Paskibraka. Pasukan yang digadang-gadang sebagai putra-putri terbaik bangsa ini berbaris mengawal bendera merah putih dengan sikap nan gagah dan formasi yang presisi. Pakaian serba putih dengan variasi merah membalut tubuh mereka. Mereka seakan tampil tanpa cela. Bagaimana sejarah munculnya pasukan ini?
Setelah sempat tidak dikukuhkan sebagai Paskibraka karena kewarganegaraanya, Gloria Natapraja Hamel pun diperbolehkan bertugas menurunkan bendera. Melalui surat yang ditulisnya pada Presiden, Gloria dinilai memiliki jiwa nasionalis.
Calon Paskibraka perwakilan Jawa Barat Gloria Natapradja Hamel mendapat dukungan dari 18ribu orang yang telah menandatangani petisi di Change.org. Mereka mempertanyakan keputusan pemerintah yang membatalkan pengukuhan Gloria dari Paskibraka HUT RI ke-71.