Menuju konten utama

Menang Yaqut Sebut Perayaan Natal 2022 Berjalan Aman & Hikmat

Menag mengajak seluruh umat Nasrani untuk memaknai peringatan Natal tahun ini sebagai momentum untuk merawat harmoni dan kerukunan.

Menang Yaqut Sebut Perayaan Natal 2022 Berjalan Aman & Hikmat
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas. FOTO/Istimewa

tirto.id - Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Quomas mengatakan perayaan Natal tahun 2022 berjalan aman dan lancar. Umat Kristiani di berbagai daerah dapat menyelenggarakan Misa Natal dengan khidmat.

“Saya juga apresiasi, umat Kristiani tetap menerapkan protokol kesehatan dalam perayaan Natal,” kata Menag Yaqut Cholil Qoumas di Jakarta, Senin (26/12/2022).

Ia menuturkan jajaran Kementerian Agama (Kemenag) ikut memantau perayaan Natal di wilayahnya masing-masing. Mereka bekerjasama dengan pihak TNI, Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat, ikut merawat keharmonisan dan kerukunan.

Ketua GP Ansor itu sendiri meninjau perayaan Natal di Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Menag mengajak seluruh umat Nasrani untuk memaknai peringatan Natal tahun ini sebagai momentum untuk merawat harmoni dan kerukunan dalam keragaman serta kebhinekaan.

Ia memandang tema Natal 2022 yakni Pulanglah Mereka ke Negerinya Melalui Jalan Lain, bermakna bahwa keanekaragaman adalah anugerah dari Tuhan yang harus disyukuri, dirawat, dan terus dikembangkan.

Menurutnya, kebhinekaan sudah seharusnya mendorong semua orang untuk saling bergandengan tangan dalam mewujudkan tata kehidupan bersama yang lebih bermartabat.

“Sebentar lagi, kita akan sambut tahun baru 2023. Semoga kehidupan mendatang terus membaik, semua dalam keadaan aman, rukun, damai, dan sejahtera. Amin,” ucapnya.

Baca juga artikel terkait PERAYAAN NATAL 2022 atau tulisan lainnya dari Riyan Setiawan

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Riyan Setiawan
Penulis: Riyan Setiawan
Editor: Restu Diantina Putri