Buruh dan mahasiswa yang tergabung dalam Gerakan Buruh Bersama Rakyat (GEBRAK) memperingati May Day 2021 dengan aksi damai turun ke jalan di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat (1/5/21). Tuntutan dicabutnya Omnibus Law oleh pemerintah masih terus diperjuangkan para buruh. Selain itu, buruh juga mendesak agar THR dicairkan tanpa dicicil oleh pihak pengusaha. Aksi tersebut sempat ricuh lantaran terjadi insiden penangkapan puluhan mahasiswa yang tergabung dalam aksi tersebut oleh Polisi. Alasan pihak kepolisian mengambil langkah diskresi perihal penangkapan puluhan mahasiswa yang diamankan menurut Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Hengki Haryadi adalah mahasiswa dianggap tidak bisa menjaga jarak sehingga melanggar protokol kesehatan COVID-19. Menjelang petang, buruh menutup peringatan May Day 2021 dengan menyulut kembang api dan suar warna-warni dan serentak membubarkan diri. tirto.id/Hafitz Maulana
Baca juga artikel terkait MAY DAY 2021 atau tulisan lainnya
tirto.id - Sosial budaya
Fotografer: Hafitz Maulana