Aktivitas Ngabuburit di Sejumlah Wilayah di Indonesia Ngabuburit sudah menjadi salah satu tradisi saat bulan puasa di Indonesia.
Fotografer:
Andrey Gromico Terbit 17 Apr 2021 18:30 WIB,
Warga menunggu datangnya waktu berbuka puasa (ngabuburit) Pantai Teluk Palu menjadi salah satu tempat ngabuburit masyarakat setempat di bulan Ramadhan sembari menikmati pemandangan sore. ANTARA FOTO/Mohamad Hamzah/foc. Warga menunggu datangnya waktu berbuka puasa (ngabuburit) di sekitar Masjid Terapung Arkam Babu Rahman yang rusak akibat diterjang tsunami di Pantai Teluk Palu di Palu, Sulawesi Tengah, Selasa (13/4/2021). Pantai Teluk Palu menjadi salah satu tempat ngabuburit masyarakat setempat di bulan Ramadhan sembari menikmati pemandangan sore. ANTARA FOTO/Mohamad Hamzah. Warga menikmati panorama Masjid Raya Baiturrahman sambil menunggu waktu untuk berbuka puasa (ngabuburit) di Banda Aceh, Aceh, Sabtu (17/4/2021). Masjid Raya Baiturrahman yang dibangun di masa pemerintahan Sultan Alauddin Johan Mahmudsyah sekitar tahun 1292 M tersebut telah menjadi salah satu ikon provinsi Aceh yang ramai dikunjungi warga dan wisatawan. ANTARA FOTO / Irwansyah Putra. Sejumlah warga berada di halaman Masjid Agung Baitul Makmur sambil menunggu waktu untuk berbuka puasa (ngabuburit) di Meulaboh, Aceh Barat, Aceh, Jumat (16/4/2021). Masjid Agung Baitul Makmur Meulaboh yang dibangun pada tahun 1987 dengan gaya arsitektur perpaduan Timur Tengah, Asia dan Aceh merupakan salah satu objek wisata religius terbesar dan termegah di pantai barat yang memiliki daya tampung 7.000 jamaah dan juga termasuk dalam 100 masjid terindah di Indonesia. ANTARA FOTO/Syifa Yulinnas. Warga bersantai menikmati suasana sore hari sambil menunggu waktu berbuka puasa (ngabuburit) di kawasan Masjid 99 Kubah, Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (17/4/2021). Kawasan Masjid 99 kubah menjadi salah satu lokasi favorit warga saat bulan Ramadhan untuk menunggu waktu berbuka puasa. ANTARA FOTO/Abriawan Abhe. Warga mengangkat sepedanya dari perahu ke dermaga usai berkeliling di Sungai Kapuas, Pontianak, Kalimantan Barat, Kamis (15/4/2021). Sungai Kapuas menjadi salah satu tempat tujuan untuk menunggu waktu berbuka puasa (ngabuburit) bagi Muslim di Pontianak. ANTARA FOTO/Jessica Helena Wuysang. Dua anak bermain di Pelabuhan Rambang, Palangkaraya, Kalimantan Tengah, Kamis (15/4/2021). Pelabuhan yang menyuguhkan pemandangan wisata susur Sungai Kahayan, terbenamnya matahari dan kuliner tersebut salah satu tempat favorit warga saat bulan suci Ramadhan untuk menunggu waktu berbuka puasa atau ngabuburit. ANTARA FOTO/Makna Zaezar. Anak-anak bermain gelembung sabun di Alun-alun Kidul (Alkid) Yogyakarta, Jumat (16/04/2021). Kawasan terbuka Alkid menjadi salah satu destinasi untuk menunggu waktu berbuka puasa atau ngabuburit bagi umat muslim di Yogyakarta. ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko. Ngabuburit sudah menjadi salah satu tradisi saat bulan puasa di Indonesia. Sore hari menjelang berbuka puasa menjadi waktu istimewa bagi mereka yang biasa memanfaatkannya untuk ngabuburit. Beberapa warga di Indonesia melakukan ngabuburit unik dalam Ramadhan tahun ini. Salah satunya aktivitas warga di Pantai Teluk Palu yang menjadi salah satu tempat ngabuburit masyarakat setempat di bulan Ramadhan sembari menikmati pemandangan sore. Selain itu, aktivitas warga bersepeda di sekitar Sungai Kapuas di Kota Pontianak. Beberapa ikon wisata menjadi tempat favorit warga untuk melakukan tradisi ngabuburit.
tirto.id - Sosial budaya
Fotografer: Andrey Gromico