Tempat & Tanggal Lahir
Salatiga, Kota Salatiga, Jawa Tengah, Indonesia, 1 Maret 1952
Karir
- Aktor Indonesia
Detail Tokoh
Roy Marten adalah seorang aktor Indonesia yang terkenal pada tahun 1970-an sampai 1980-an. Beberapa film dan sinetron berhasil dibintanginya.
Roy merupakan anak ketiga dari enam bersaudara dari pasangan Abdul Salam dan Johanna Nora Van Daatselaar. Roy mengawali karirnya sebagai peragawan di Salatiga, Jawa Tengah. Roy pernah memenangkan King Boutique di Jawa Tengah, baru hijrah ke Jakarta. Masa keemasan bagi seorang Roy Marten adalah pada tahun 1977 saat dikenal sebagai salah satu dari kelompok bintang "The Big Five", terdiri dari: Yati Octavia, Robby Sugara, Doris Callebaute, Yenny Rachman, dan Roy Marten. Dan pada tahun 1977 pula tercatat Roy membintangi film terbanyak sepanjang kariernya.
Roy pernah menikah dengan Farida Sabtijastuti yang telah memberinya 4 orang anak, antara lain Monique, Aline, Galih dan Gading Marten. Namun, pernikahan mereka kandas dan resmi bercerai. Roy Marten pun menikah lagi dengan model cantik Anna Maria pada 1 April 1985 hingga saat ini. Pasangan serasi ini pun memiliki dua orang anak, yaitu Merari Sabati dan Mahesa Gibran.
Pada awal tahun 2006, ayah dari bintang sinetron Gading Martin ini tertangkap tangan menggunakan shabu-shabu dengan seorang temannya. Atas perilakunya itu, Roy divonis 9 bulan penjara dan pada 1 Oktober 2006, dirinya bebas. Namun, Roy Marten harus kembali berurusan dengan polisi pada 13 November 2006. Roy dengan tiga temannya yang sama-sama mantan napi ditangkap di hotel Novotel Surabaya kamar 465 saat berpesta sabu-sabu.
Dalam penggrebekan tersebut diperoleh barang bukti berupa sabu 1 gram, alat penghisap dan lain-lain. Akibat kasus keduanya ini, Roy yang merasa tertekan selama penahanan itu, pada 13 April 2008 akhirnya divonis tiga tahun penjara dan denda Rp10 juta. Ini lebih ringan dibanding tuntutan jaksa yang menuntut 3,5 tahun penjara.