Menuju konten utama
Netty Prasetiyani

Netty Prasetiyani

Aktivis Indonesia

Tempat & Tanggal Lahir

Jakarta, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Indonesia, 15 Oktober 1969

Karir

  • Aktivis Indonesia

Detail Tokoh

Dr. Hj. Netty Prasetiyani Heryawan, M.Si adalah seorang aktivis Indonesia yang merupakan istri Gubernur Jawa Barat periode 2008–2018, Ahmad Heryawan yang adalah seorang kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Keduanya menikah pada 13 Januari 1991, saat masih sama-sama aktif sebagai aktivis.

Ayahnya berlatar belakang militer dan berprofesi sebagai Tentara dan ibunya adalah seorang guru. Sejak masih duduk di bangku SMA, Netty sudah berkecimpung di dunia aktivis, khususnya di bidang sosial dan perempuan, hingga perguruan tinggi. Netty memperoleh gelar S-2 dari Universitas Indonesia mengambil jurusan kajian wanita.

Setelah suaminya menjadi Gubernur Jawa Barat pada tahun 2008, Netty memimpin Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga Jawa Barat dan menerima penghargaan Nugra Jasa Darma Pustaloka 2011 dari Perpustakaan Nasional Republik Indonesia karena dianggap berhasil mengembangkan budaya gemar membaca di Jawa Barat.

Tak hanya itu, ia juga membentuk program Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A) di tingkat provinsi dan kabupaten.

Sebagai Wakil Ketua Gugus Tugas Pencegahan dan Penanganan Perdagangan Orang Pemerintah Provinsi Jawa Barat, ia sempat ikut menjemput langsung sepuluh orang korban perdagangan manusia asal Jawa Barat di Batam.

Pada Januari 2013, Kedutaan Besar Amerika Serikat untuk Indonesia menobatkan Netty sebagai Local Hero yang memerangi praktik perdangan manusia berdasarkan voting oleh fans laman Facebook kedutaan tersebut.

Selain akts dibidang sosial dan perempuan, Neety juga dikenal sebagai pribadi yang anti terhadap korupsi, ia bahkan sempat mengeluarkan sebuah pernyataan bahwa ia akan menyiapkan sebuah peti mati bagi suaminya bila terlibat kasus korupsi. Hal itu Ia lakukan sebab selama ini dirinya selalu mendukung sang suami untuk memberantas korupsi.

Netty Prasetiyani disebut-sebut bakal maju dalam pemilihan gubernur Jawa Barat pada 2018, namun kabar tersebut juga sempat mendapat penolakan dari sejumlah ormas Islam yang menolak rencana pengusungan dirinya sebagai cagub dalam Pilkada Jabar.

Netty menilai, penolakan tersebut sebagai bentuk ketakutan dari pihak-pihak tertentu bila dirinya jadi maju di Pilkada Jabar mendatang.

Sementara itu, Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan atau Aher belum bisa memastikan istrinya, Netty Heryawa, sebagai calon gubernur Jabar.

 

Tokoh Lainnya

Bambang Soesatyo

Bambang Soesatyo

Anggota Anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar
Joko Widodo

Joko Widodo

Presiden RI
Erick Thohir

Erick Thohir

Menteri Kementrian BUMN
Zulkifli Hasan

Zulkifli Hasan

Ketua MPR RI
Ganjar Pranowo

Ganjar Pranowo

Gubernur Provinsi Jawa Tengah
Budi Karya Sumadi

Budi Karya Sumadi

Menteri Perhubungan
Agus Harimurti Yudhoyono

Agus Harimurti Yudhoyono

Staff TNI Angkatan Darat
Sandiaga Salahuddin Uno

Sandiaga Salahuddin Uno

Menteri Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif
Prabowo Subianto Djojohadikusumo

Prabowo Subianto Djojohadikusumo

Menteri Kementerian Pertahanan
Hidayat Nur Wahid

Hidayat Nur Wahid

Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat