Tempat & Tanggal Lahir
8 Desember 1973
Karir
- Pengajar Monash University Faculty of Law
Pendidikan
- Syarif Hidayatullah Jakarta
- Universitas New England
- Universitas Northern Territory
Detail Tokoh
Nadirsyah Hosen merupakan akademisi dan tokoh ulama berkebangsaan Indonesia. Dia menjadi pengajar di Fakultas Hukum, Monash University sejak 2015. Sebelumnya, pria yang akrab disapa Gus Nadir ini, mengajar di Fakultas Hukum, Universitas Wollongong sejak 2007 hingga 2015.
Nadir mendapatkan gelar sarjananya dari Fakultas Syari'ah, IAIN Syarif Hidayatullah Jakarta (sekarang UIN). Setelah rampung dari UIN, Nadir kemudian melanjutkan pendidikannya di Universitas New England untuk meraih gelar Graduate Diploma in Islamic Studies. Setelah dari Universitas New England, Nadir melanjutkan pendidikannya ke Universitas Northern Territory dan meraih gelar Master of Law.
Selama kariernya sebagai akademisi, dia telah melahirkan lebih dari 20 artikel di jurnal internasional seperti Nordic Journal of International Law (Lund University), Asia Pacific Law Review (City University of Hong Kong), dan Australian Journal of Asian Law (University of Melbourne).
Selain sebagai pengajar, Nadir juga aktif di organisasi Islam terbesar di Indonesia, Nahdlatul Ulama (NU). Sejak 2005, Nadir dipercaya menjabat Ra'is Syuriah, pengurus cabang istimewa NU di Australia dan Selandia Baru. Selain itu, karya-karya tulisannya menyebar di media seperti Gatra, Media Indonesia, The Jakarta Post dan Jawa Pos.