Tempat & Tanggal Lahir
Napoli, Italia, 10 Januari 1959
Karir
- Pelatih Napoli (2015 - 2018)
- Pelatih Chelsea FC (2018)
Detail Tokoh
Maurizio Sarri adalah pelatih sepakbola yang berasal dari Italia yang menangani Chelsea sejak 2018. Kariernya di dunia kepelatihan dimulai pada 1990 dengan melatih tim-tim kecil seperti Stia, Faellese, dan Cavriglia.
Tahun 2000, Sarri direkrut oleh tim Sansovino. Di Sansovino Sarri bertahan hingga 2003. Di tahun tersebut, Sarri hijrah ke Sangiovannese hingga 2005 hingga akhirnya Pescara mererkrutnya.
Tahun 2010, Sarri menjadi pelatih Alessandria di Lega Pro Prima Divisione selama setahun. Kemudian pada 2011, Sarri pindah ke Empoli. Di Empoli, Sarri berhasil membawa tim ini promosi ke Serie A musim 2012-2013.
Pada Juni 2015, Sarri menandatangani kontrak bersama Napoli. Sarri menjabat sebagai pelatih Napoli menggantikan Rafael Benitez yang hengkang ke Real Madrid. Kemudian dia merapat ke Chelsea pada Juli 2018 menggantikan posisi Conte.
Sarri resmi meninggalkan Chelsea pada 30 Juni 2019. Pada musim panas 2019 Sarri resmi menjadi pelatih baru Juventus dan akan melakukan perombakan untuk para pemain klub tersebut agar sesuai dengan fondasi tim filosofi Sarri.