Tempat & Tanggal Lahir
Jakarta, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Indonesia, 19 Desember 1994
Karir
- Aktris Indonesia
Detail Tokoh
Ayunda Faza Maudya atau yang lebih dikenal dengan nama Maudy Ayunda merupakan seorang aktris asal Indonesia. Debutnya dalam seni peran diawali dengan film “Untuk Rena” yang dibintanginya bersama Surya Saputra pada 2006. Dalam film tersebut, Maudy berperan sebagai Rena.
Perannya dalam film tersebut membuat dirinya menjadi pemenang dalam penghargaan Festival Film Jakarta dalam kategori Aktris Utama Terpilih. Sejak itu namanya mulai diperhitungkan sebagai artis belia berbakat di Indonesia. Maudy pun merupakan finalis GADIS Sampul 2009.
Tak hanya dalam seni peran, dia juga melebarkan sayapnya dalam dunia musik. Maudy merilis album berjudul “Panggil Aku. . .” dan memasukkan salah satu lagu ciptaannya berjudul Tetap Bersama. Selain itu, dalam film “Perahu Kertas”, dia juga didapuk untuk mengisi soundtracknya yang berjudul Perahu Kertas ciptaan Dewi Lestari.
Dalam kehidupan pribadinya, anak dari pasangan Muren Murdjoko Jasmedi dan Didit Jasmedi R. Irawan merupakan lulusan Universitas Oxford, Inggris pada 2016. Maudy sedang bersiap melanjutkan studi ke jenjang S2.
Pada Maret 2019, Maudy Ayunda membagikan kabar bahagia terkait kelolosan dirinya di dua kampus bergengsi dunia. Dia mengunggah surat penerimaan yang menyebut dirinya diterima di Universitas Harvard dengan jurusan Master of Education. Selain itu, dia juga memamerkan dirinya mengenakan kaus Stanford University sebagai tanda dirinya diterima di kampus yang berlokasi di California tersebut dengan jurusan Master of Business Administration.