Wajah Baru Kali Besar Jadi Jujukan Selfie Wisatawan Proyek revitalisasi Kali Besar Kota Tua selesai dan telah dibuka untuk umum, Jakarta, Jumat (13/7/2018)
Fotografer:
Arimacs Wilander Terbit 13 Jul 2018 13:39 WIB,
Diperbarui 14 Jul 2018 11:58 WIB
Pengunjung berswafoto dengan latar belakang Kali Besar di kawasan wisata Kota Tua, Jakarta, Jumat (13/7/2018). Wisata Kali Besar yang baru dibuka sepekan ini sering menjadi lokasi swafoto para pengunjung. tirto.id/Arimacs Wilander Salah satu view kawasan wisata Kali Besar diambil saat siang hari, Jakarta, Jumat (13/7/2018). Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno mulai membuka kawasan wisata Kali Besar untuk umum sejak 6 Juli 2018 setelah proyek revitalisasi Kali Besar mulai dikerjakan pada tahun 2017. tirto.id/Arimacs Wilander Patung anak sekolah dasar terpasang di jalur pedestrian kawasan wisata Kali Besar, Jakarta, Jumat (13/7/2018). Di sepanjang pedestrian wisata Kali Besar sengaja dibangun beberapa patung dengan berbagai bentuk untuk menarik perhatian para pengunjung. tirto.id/Arimacs Wilander Petugas membantu pengunjung untuk mengoperasikan mesin TPE (terminal parkir elektronik) di area parkir wisata Kali Besar, Jakarta, Jumat (13/7/2018). Tiga belas TPE akan dioperasikan di kawasan wisata Kali Besar untuk meminimalisir parkir liar kendaraan para pengunjung. tirto.id/Arimacs Wilander Pengunjung duduk di kursi yang tersedia di kawasan wisata Kali Besar Kota Tua, Jakarta, Jumat (13/7/2018). Hampir disepanjang pinggiran Kali Besar tersedia kursi dengan kapasitas satu orang yang bisa digunakan pengunjung untuk beristirahat. tirto.id/Arimacs Wilander Pejalan kaki melintas di depan Halte Kali Besar Barat, Jakarta, Jumat (13/7/2018). Halte Kali Besar Barat adalah halte yang pembangunanya rampung bersamaan dengan proyek revitalisasi Kali Besar dan lokasinya tepat di pintu masuk kawasan wisata Kali Besar. tirto.id/Arimacs Wilander Wisatawan asing berjalan di area pedestrian wisata Kali Besar, Jakarta, Jumat (13/7/2018). Permukaan pedestrian di kawasan wisata Kali Besar dibangun dengan menggunakan batu Andesit. tirto.id/Arimacs Wilander Tiga tempat sampah dengan perbedaan klasifikasi material sampahnya terpasang di salah satu sudut kawasan wisata Kali Besar, Jakarta, Jumat (13/7/2018). Di beberapa titik di lokasi kawasan wisata Kali Besar terpasang tempat sampah untuk memudahkan pengunjung membuang sampah. tirto.id/Arimacs Wilander Lampu penerangan panel surya di kawasan Kali Besar, Kota Tua difoto pada siang hari, Jakarta, Jumat (13/7/2018). Lampu penerangan taman terpasang di sejumlah titik di kawasan Kali Besar karena wisata ini rencananya akan dibuka 24 jam penuh untuk wisatawan. tirto.id/Arimacs Wilander Pengunjung berswafoto dengan latar belakang Kali Besar di kawasan wisata Kota Tua, Jakarta, Jumat (13/7/2018). Wisata Kali Besar yang baru dibuka sepekan ini sering menjadi lokasi swafoto para pengunjung. tirto.id/Arimacs Wilander Pengunjung berswafoto di kawasan Kali Besar Kota Tua, Jakarta, Jumat (13/7/2018). Wisata Kali Besar yang baru dibuka sepekan ini sering menjadi lokasi swafoto para pengunjung. tirto.id/Arimacs Wilander Area terapung di atas permukaan Kali Besar yang juga bisa dimanfaatkan pengunjung untuk menjadi spot foto, Jakarta, Jumat (13/7/2018). Area terapung menjadi spot unik yang ditawarkan wisata Kali Besar yang baru akan bisa digunakan pada peresmian wisata Kali Besar. tirto.id/Arimacs Wilander Salah satu view kawasan wisata Kali Besar diambil saat sore hari, Jakarta, Jumat (13/7/2018). Wisata Kali Besar mulai dibuka oleh Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno sejak 6 Juli 2018, proyek revitalisasi ini telah menghabiskan anggaran 260 miliar rupiah. tirto.id/Arimacs Wilander Pengunjung mulai banyak datang dan berfoto di Kali Besar, Kota Tua, Jakarta, Jumat (13/7/2018). Proyek revitalisasi Kali Besar yang dimulai sejak tahun 2017 dan telah menghabiskan anggaran sebesar 260 milyar rupiah itu telah dibuka oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno pada 6 Juli 2018. tirto.id/Arimacs Wilander
Fotografer: Arimacs Wilander