Menuju konten utama
Sergio van Dijk

Sergio van Dijk

Pemain Sepak Bola Profesional

Tempat & Tanggal Lahir

Assen, Belanda, 6 Agustus 1982

Karir

  • Pemain Sepak Bola Profesional

Detail Tokoh

Serginho “Sergio” van Dijk adalah pemain Timnas indonesia keturunan belanda yg bermain untuk suphanburi di Liga utama thailand. Dia adalah pencetak gol terbanyak musim 2010-2011 di A-League dan mencatatkan namanya sebagai topskorer paling produktif. Ia berstatus sebagai Warga Negara Indonesia setelah melewati proses Naturalisasi

Dia diberi nama terinspirasi dari pemain bintang Brasil, Serginho Chulapa, yang bermain untuk Brasil selama Piala Dunia 1982. Ibu van Dijk adalah penggemar berat Brasil pada saat itu. Van Dijk adalah keturunan Indonesia (Belanda-Indonesia).

Sergio van Dijk menyatakan bermain untuk Timnas Indonesia pada tanggal 19 Juli 2010, Indonesia adalah negara asal dari salah satu kakek-neneknya. Namun, setelah pertemuan dengan otoritas sepakbola Indonesia, ia belajar bahwa untuk dapat bermain untuk Timnas Indonesia harus mendapat kewarganegaraan Indonesia dan melepas kewarganegaraan Belandanya, karena Indonesia tidak mengizinkan kewarganegaraan ganda.


Setelah melewati beberapa proses naturalisasi, akhirnya pada tanggal 4 maret 2013 ia dipanggil timnas Indonesia untuk pertama kalinya, ia bermain di Kualifikasi Piala asia 2015. Dia melakukan debut melawan Saudi Arabia pada tanggal 23 maret 2013.


Pada Tanggal 7 juni 2013, van Dijk measuk skuad Timnas Indonesia untuk melawan timnas Belanda, pertandingan ini adalah pertandingan pertama dalam sejarah sepakbola indonesia. Gol pertama yg dicetak oleh van Dijk datang saat mengalahkan timor leste 4-0, van Dijk mencetak golnya pada sepuluh menit pertama pertandingan itu.

 

 

Tokoh Lainnya

Joko Widodo

Joko Widodo

Presiden RI
Sandiaga Salahuddin Uno

Sandiaga Salahuddin Uno

Menteri Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif
Budi Karya Sumadi

Budi Karya Sumadi

Menteri Perhubungan
Bambang Soesatyo

Bambang Soesatyo

Anggota Anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar
Erick Thohir

Erick Thohir

Menteri Kementrian BUMN
Prabowo Subianto Djojohadikusumo

Prabowo Subianto Djojohadikusumo

Menteri Kementerian Pertahanan
Hidayat Nur Wahid

Hidayat Nur Wahid

Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat
Ganjar Pranowo

Ganjar Pranowo

Gubernur Provinsi Jawa Tengah
Zulkifli Hasan

Zulkifli Hasan

Ketua MPR RI
Agus Harimurti Yudhoyono

Agus Harimurti Yudhoyono

Staff TNI Angkatan Darat