Menuju konten utama
Dwikorita Karnawati

Dwikorita Karnawati

Wakil Rektor Universitas Gadjah Mada (UGM) (2012 - 2014)

Tempat & Tanggal Lahir

Yogyakarta, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia, 6 Juni 1964

Karir

  • Rektor Universitas Gadjah Mada (UGM) (2014 - 2016)
  • Wakil Rektor Universitas Gadjah Mada (UGM) (2012 - 2014)

Pendidikan

  • Sarjana Teknik Geologi, Fakultas Teknik, Universitas Gadjah Mada (UGM) (1983 - 1988)
  • Master Engineering Geology, Leeds University, Inggris (1990 - 1992)
  • Doktor Engineering Geology, Leeds University, Inggris (1992 - 1996)

Detail Tokoh

Dwikorita Karnawati adalah rektor wanita pertama di Universitas Gadjah Mada (UGM). Dwikorita terpilih sebagai rektor melalui sidang pleno Majelis Wali Amanat (MWA) dalam penetapan rektor antarwaktu. Dia dipilih melalui musyawarah mufakat 19 anggota MWA. Dari 23 anggota MWA, empat berhalangan hadir, yaitu Sri Sultan HB X, Luhut Pandjaitan, Hery Zudianto, dan Sri Suparjatie. Dwikorita resmi dilantik menjadi rektor Universitas Gadjah Mada (UGM) masa bakti 2014-2017 pada 24 November 2014. Sebelum menjadi Rektor, Dwikorita menjabat Wakil Rektor Bidang Kerja Sama dan Alumni.

Dwikorita pernah muncul di layar kaca ketika menjadi moderator debat calon presiden dan wakil presiden 2014. Komisi Pemilihan Umum (KPU) menunjuk Dwikorita yang kala itu menjadi Wakil Rektor UGM. Sebelumnya, Dwikorita dikenal sebagai ahli geologi yang mengamati masalah kerentanan tanah akibat bahaya gempa bumi. Salah satu penelitiannya adalah membuat zona atau peta daerahBantul yang rawan terhadap gempa bumi dan tingkat intensitas kerentanannya pasca gempa 27 Mei 2006. 

Dwikorita adalah Guru Besar Fakultas Teknik UGM. Begitu juga suaminya Sigit Priyanto, yang merupakan Profesor di Teknik Sipil UGM. Dari tahun 2003 hingga 2011, dia menjabat Ketua Jurusan Teknik Geologi UGM. Dia termasuk akademisi yang berusaha memprakarsai keterlibatan universitas-industri melalui riset dan implementasinya dalam berbagai bidang industri termasuk agroindustri, tekstil, kesehatan dan geothermal. 

Tokoh Lainnya

Hidayat Nur Wahid

Hidayat Nur Wahid

Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat
Joko Widodo

Joko Widodo

Presiden RI
Erick Thohir

Erick Thohir

Menteri Kementrian BUMN
Zulkifli Hasan

Zulkifli Hasan

Ketua MPR RI
Sandiaga Salahuddin Uno

Sandiaga Salahuddin Uno

Menteri Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif
Bambang Soesatyo

Bambang Soesatyo

Anggota Anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar
Ganjar Pranowo

Ganjar Pranowo

Gubernur Provinsi Jawa Tengah
Prabowo Subianto Djojohadikusumo

Prabowo Subianto Djojohadikusumo

Menteri Kementerian Pertahanan
Agus Harimurti Yudhoyono

Agus Harimurti Yudhoyono

Staff TNI Angkatan Darat
Budi Karya Sumadi

Budi Karya Sumadi

Menteri Perhubungan