Menuju konten utama

Youn Yuh Jung "Minari" Jadi Aktris Korea Pertama Menang Oscar 2021

Youn Yuh Jung menjadi aktris Korea pertama yang berhasil memboyong penghargaan Aktris Pendukung Terbaik di ajang Piala Oscar 2021.

Youn Yuh Jung
Youn Yuh jung. wikimedia commons/free/Viper

tirto.id - Youn Yuh Jung menjadi aktris Korea pertama yang berhasil memboyong penghargaan Aktris Pendukung Terbaik Oscar 2021 yang berlangsung di Los Angeles pada Senin (26/4/2021).

Hal tersebut ia dapatkan berkat film yang ia bintangi, Minari. Di Minari, Youn Yuh Jung berperan sebagai Soon Ja, nenek dari David Young yang datang dari Korea untuk tinggal bersama keluarga di pertanian mereka di Arkansas, Amerika.

Aktris veteran tersebut berhasil mengalahkan aktris lainnya, seperti Glenn Close (Hillbilly Elegy), Olivia Colman (The Father) dan Amanda Seyfried (Mank).

Pada pidato kemenangannya, Youn Yuh Jung berterima kasih kepada orang-orang yang telah memilihnya.

Youn Yuh Jung juga tampil relatif terkendali di Oscar, setelah memulai pidatonya dengan "memaafkan" semua orang karena salah mengucapkan namanya.

Dia sangat berterima kasih kepada Oscar dan memuji keluarga Minari, terutama sutradara film Lee Isaac Chung.

Youn Yuh Jung juga menjelaskan bahwa dia biasanya hanya menonton Oscar di televisi. Sehingga, ia tidak percaya bisa datang ke acara tersebut secara langsung.

“Saya berada di sini sendiri, saya tidak percaya. Biarkan saya menenangkan diri,” katanya, seperti dikutip The Guardian.

Minari sendiri dinominasikan untuk enam penghargaan di Oscar 2021, yaitu untuk kategori Film Terbaik, Aktor Terbaik (Steven Yeun), Aktris Pendukung Terbaik (Youn Yuh Jung), Sutradara Terbaik (Lee Isaac Chung), Skenario Asli Terbaik (Lee Isaac Chung), dan Best Original Score (Emile Mosseri)

Minari sendiri disutradarai oleh Lee Issac Chung dan ceritanya diadaptasi dari pengalaman pribadinya saat hidup dan pindah ke Amerika.

Minari berkisah tentang sebuah keluarga imigran Korea Selatan yang mencoba memulai hidup baru di pedesaan Amerika selama tahun 1980-an.

Film ini dibintangi oleh Steven Yeun, Han Ye Ri, Alan Kim, Noel Kate Cho, Youn Yuh Jung, dan Will Patton.

Youn Yuh Jung berperan sebagai Soon Ja yang ikut pindah ke Arkansas, Amerika Serikat untuk membantu keluarga putrinya berumah tangga.

Youn Yuh Jung sendiri memulai debutnya pada tahun 1966. Namanya mulai dikenal luas setelah membintangi drama Jang Hee Bin pada tahun 1971.

Kemudian, ia memulai debut filmnya melalui Fire Woman (1970) dan The Insect Woman (1971) dari sutradara Kim Ki Young.

Adapun, film lain yang pernah dibintangi Youn Yuh Jung di antaranya adalah Lucky Chan Sil (2020), Beasts Clawing At Straws (2020), Keys To The Heart (2018), The Bacchus Lady (2016), Canola (2016), Right Now, Wrong Then (2015), Intimate Enemies (2015), dan masih banyak lagi.

Baca juga artikel terkait OSCAR 2021 atau tulisan lainnya dari Maria Ulfa

tirto.id - Film
Penulis: Maria Ulfa
Editor: Yulaika Ramadhani