Menuju konten utama

Xiaomi Juga Rilis Redmi Note 9 Pro dengan SDM720G dan Kamera 64MP

Harga Redmi Note 9 Pro mulai Rp3,3 juta. Bisa dipesan di Shopee dan Mi.com pada 9-15 Juni dan akan dijual perdana pada 16 Juni 2020.

Xiaomi Juga Rilis Redmi Note 9 Pro dengan SDM720G dan Kamera 64MP
Redmi Note 9 Pro. foto/https://blog.mi.com/

tirto.id - Selain merilis Redmi Note 9, Xiaomi juga meluncurkan Redmi Note 9 Pro di Indonesia pada Selasa (9/6/2020) yang usung chipset Snapdragron 720G dan kamera 64MP. Versi Pro juga mendukung NFC.

Redmi Note 9 Pro juga hadir dengan desain layar Dot Display tetapi posisinya di bagian atas tengah. Layarnya punya diagonal 6,67 inci resolusi FHD+ dan terlindungi pula oleh Corning Gorilla Glass 5 termasuk untuk bodi cangkangnya.

Masih dari segi desain, Redmi Note 9 Pro punya letak sensor sidik jari yang berbeda dari versi reguler yaitu pada bagian samping yang sekaligus sebagai tombol power. Ponsel ini hadir dalam varian warna Interstaeller Greym Tropical Green, dan Glacier White.

Untuk kebutuhan fotografi, Redmi Note 9 Pro juga tersemat empat kamera belakang dengan kamera utama 64MP. Adapun tiga kamera lainnya yaitu 8MP ultra-wide yang dapat membidik objek hingga 119 derajat, 5MP lensa makro, dan 2MP sensor depth untuk kebutuhan foto bokeh.

Redmi Note 9 Pro dapat memotret dalam format RAW dan memberikan keleluasaan dalam proses post-editing. Fitur pro lainnya termasuk Smooth Video Zoom, AE/AF lock, LOG mode, perekaman 4K, dan focus peaking.

Sedangkan kamera selfie-nya yang ditampung di dalam 'tompel' Dot Display-nya berkekuatan 16MP yang dibekali fitur selfie slow-motion dengan 120fps.

Adapun 16MP kamera selfie in-display di Redmi Note 9 Pro mendukung AI Portraits, AI Beautify, Panorama Selfies, Palm Shutter, Kaleidoscope, dan Slow Motion Selfies.

Pada segi performa, Redmi Note 9 Pro jadi seri Redmi pertama dengan chipset Snapdragon 720G dengan proses teknologi 8nm dengan efisiensi tinggi yang menawarkan perfoma meningkat tetapi tetap hemat daya.

Untuk kebutuhan grafis terkait gaming, Redmi Note 9 Pro tertanam GPU Adreno 618 yang tawarkan rendering grafis lebih cepat dan pengolahan dengan kualitas sinema. Adreno 618 juga dibekali kemampuan game jack reducer v1.0, game fast loader v1.0, termasuk filmic tone-mapping.

Redmi Note 9 Pro juga jadi seri Redmi pertama dengan RAM 8GB yang disandingkan bersama ROM 128GB tetapi hadir pula opsi RAM 6GB + 64GB.

Sementara untuk kapasitas baterai yang tertanam 5.020mAh diklaim punya daya tahan selama dua hari yang didukung fitur Fast Charge 30W dengan pengisian daya super cepat 0-50 persen kurang dari 30 menit.

Selain NFC untuk kebutuhan multifungsi, Redmi Note 9 Pro juga masih usung IR Blaster, headphone jack, Z-axis linear motor untuk gaming, dan desain nano coating.

Terkait harga, Redmi Note 9 Pro dibanderol sebesar Rp3.399.000 untuk varian 6GB + 64GB sedangkan varian 8GB + 128GB dijual seharga Rp3.799.000.

Redmi Note 9 Pro dapat dipesan pada 9-15 Juni 2020 secara daring di Shopee dan Mi.com dan secara offline di Authorized Mi Store. Xiaomi tawarkan 20.000mAh Redmi Power Bank 18W Fast Charging terbatas untuk 2.500 pembeli pertama.

Sementara untuk penjualan pertama bakal dihelat pada 16 Juni 2020 secara online di Shopee dan Mi.com dan secara offline di Authorized Mi Store dan Erafone.

Baca juga artikel terkait REDMI NOTE 9 PRO atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Teknologi
Reporter: Ibnu Azis
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Agung DH