Menuju konten utama

Valentino Rossi Kecelakaan Saat Latihan Dekat Rimini, Italia

Valentino Rossi (38) mengalami cedera saat sedang latihan di Mondavio di Pesaro Urbino, di dekat Rimini, Italia.

Valentino Rossi Kecelakaan Saat Latihan Dekat Rimini, Italia
Pebalap MotoGP Valentino Rossi. FOTO/Reuters/Heino Kalis.

tirto.id - Valentino Rossi dikabarkan menderita cedera dada dan perut dalam kecelakaan saat latihan pada Kamis (25/5/2017). Juru bicara tim Yamaha mengungkapkan, bintang MotoGP itu saat ini dibawa ke rumah sakit.

Rossi (38) mengalami cedera saat sedang latihan di Mondavio di Pesaro Urbino, di dekat Rimini.

“Dia dibawa ke rumah sakit setempat untuk menjalani pemeriksaan, tempat dia didiagnosis menderita trauma ringan pada toraks dan perut,” menurut sebuah pernyataan dari tim Yamaha, sebagaimana dikutip dari Antara.

“Tidak ada keretakan yang terdeteksi pada tubuhnya, dan tidak ada patologi traumatis serius. Laporan kesehatan lebih lanjut akan diumumkan pada Jumat pukul 12.00 CET (Waktu Eropa Tengah).”

Rossi tersingkir dari French Grand Prix di Le Mans saat lap terakhir pekan lalu, menyerahkan kemenangan kepada rekan timnya Maverick Vinales dan menduduki peringkat ketiga kejuaraan dunia.

Belum jelas apakah Rossi sudah fit untuk ikut laga GP di Mugello minggu depan, demikian yang dilansir dari AFP.

Sebelumnya, Nicky Hayden, mantan juara MotoGP asal AS, meninggal dunia akibat kerusakan otak beberapa hari setelah ia ditabrak mobil saat bersepeda di timur Italia.

"Red Bull Honda sangat bersedih ... harus mengumumkan bahwa Nicky Hayden telah menyerah atas luka-luka yang dialami dalam kecelakaan saat bersepeda hari Rabu lalu," ungkap tim Honda World Superbike dalam pernyataan, Senin (22/5/2017).

"Nicky tutup usia pukul 19.09 waktu setempat di Rumah Sakit Maurizio Bufalini , saat terakhirnya dia didampingi tunangan, Jackie; ibunda, Rose; dan saudaranya Tommy."

Seperti diberitakan sebelumnya, Hayden (35) tertabrak mobil saat berlatih dengan menggunakan sepedanya di Pesisir Adriatic Italia, dampak benturan itu sampai merusak kaca mobil.

Akibat kecelakaan tersebut, pihak rumah sakit mengatakan Hayden mengalami kerusakan otak serius. Para dokter menempatkan pebalap yang memiliki julukan "The Kentucky Kid" itu dalam kondisi koma.

Baca juga artikel terkait MOTOGP atau tulisan lainnya dari Yuliana Ratnasari

tirto.id - Olahraga
Reporter: Yuliana Ratnasari
Penulis: Yuliana Ratnasari
Editor: Yuliana Ratnasari