Menuju konten utama
Pandemi COVID-19

Update COVID-19 Indonesia 24 Juli 2022: Kasus Baru Bertambah 4.071

Per hari ini, Jakarta masih di peringkat pertama dengan jumlah kasus konfirmasi per 24 Juli 2022 sebanyak 2.151 kasus.

Update COVID-19 Indonesia 24 Juli 2022: Kasus Baru Bertambah 4.071
Petugas kesehatan menunjukkan sampel tes Swab PCR COVID -19 untuk guru dan siswa saat pelacakan kluster sekolah di SMA N 1 Bantul, D.I Yogyakarta, Sabtu (5/2/2022). ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko/rwa.

tirto.id - Satgas COVID-19 kembali mencatat kenaikan kasus pada hari ini, Minggu (24/7/2022). Satgas mencatat kenaikan kasus baru sebanyak 4.071 pasien atau lebih rendah dibandingkan Sabtu (23/7/2022) yang mencapai 4.943. Kini, total kasus COVID-19 dari 2 Maret 2020 hingga hari ini mencapai 6.168.342.

Berdasarkan data pemerintah, Jakarta masih di peringkat pertama dengan jumlah kasus konfirmasi per 24 Juli 2022 sebanyak 2.151 kasus. Posisi kedua ada Jawa Barat (660 kasus), Banten (469 kasus), Jawa Timur (272 kasus) dan Bali (149 kasus). Beberapa provinsi tercatat tidak ada penambahan kasus baru antara lain: Aceh, Jambi, Bengkulu, NTB, Sulawesi Tenggara, Gorontalo, Sulawesi Barat, dan Maluku Utara.

Per hari ini, Satgas COVID-19 juga mencatat tidak ada penambahakn kasus kematian, sehingga total angka kematian tetap 156.902. Perolehan ini jauh lebih baik dibanding kemarin dengan 9 kasus meninggal.

Sementara itu, angka kesembuhan bertambah 2.684 kasus atau lebih rendah dibanding kemarin 4.108. Total angka kesembuhan hingga saat ini mencapai 5.970.988.

Sedangkan angka kasus aktif per hari ini naik 1.387 atau menjadi 40.452 kasus. Sementara itu, angka suspek 3.546 kasus.

Jumlah spesimen yang diperiksa mencapai 84.174 dengan perincian RT PCR 28.176 spesimen, TCM 35 spesimen dan Antigen 55.963 spesimen. Angka positvity rate harian berbasis spesimen di angka 9,14 persen dengan positivity rate mingguan selaam 17-23 Juli 2022 di angka 7,45 persen.

Pemerintah pun terus berupaya mendorong kenaikan angka vaksinasi. Setidaknya ada 34.340 orang menjalani vaksinasi dosis pertama sehingga total dosis vaksin pertama sebesar 202.197.732. Sementara vaksinasi kedua ada penambahan 34.768 orang sehingga total 169.817.932 dan vaksinasi dosis ketiga 231.933 sehingga menjadi 54.567.854.

Baca juga artikel terkait UPDATE CORONA INDONESIA atau tulisan lainnya dari Andrian Pratama Taher

tirto.id - Kesehatan
Reporter: Andrian Pratama Taher
Penulis: Andrian Pratama Taher
Editor: Abdul Aziz