Menuju konten utama

Update Corona Jogja 9 Agustus: Tambah 8 Kasus, Total Meninggal 24

Per hari ini, Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta mengkonfirmasi adanya delapan kasus positif COVID-19.

Update Corona Jogja 9 Agustus: Tambah 8 Kasus, Total Meninggal 24
Seorang anak melintasi mural bertema COVID-19 di Jakarta, Senin (27/7/2020). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/pras.

tirto.id - Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta mengkonfirmasi adanya tambahan kasus positif COVID-19 baru pada 9 Agustus 2020. Selain itu juga dilaporkan adanya penambahan kasus sembuh, sehingga total 570 kasus sembuh.

“Terdapat tambahan 8 kasus positif, sehingga total kasus positif COVID-19 di DIY menjadi sebanyak 867 kasus. Kasus 860 sampai 867 distribusi kasus berdasarkan domisili,” kata Juru Bicara Penanganan COVID-19 Pemda DIY, Berty Murtiningsih kepada wartawan, Minggu (9/8/2020).

Tambahan 8 kasus hari ini berasal dari hasil pemeriksaan laboratorium terhadap 635 sampel spesimen yang berasal dari 481 orang.

Rincian tambahan 8 kasus ini terdiri kasus 860, perempuan, 40 tahun dan kasus 861, laki-laki, 54 tahun. Keduanya dari Bantul dan merupakan pelaku perjalanan dari dari Banjarmasin.

Kemudian kasus 863, laki-laki, 12 tahun dan kasus 864, laki-laki, 19 tahun. Keduanya berasal dari Sleman dan memiliki riwayat kontak dengan kasus 837.

Kasus 866, perempuan, 28 tahun asal Kulonprogo yang merupakan hasil penelusuran kontak kasus 824. Lalu kasus 867, laki-laki, 50 tahun asal Kulonprogo yang memiliki riwayat perjalanan dari Balikpapan.

Kemudian kasus 865 perempuan, 25 tahun asal Bantul yang masih ditelusuri riwayatnya. Dan kasus 862, laki-laki, 51 tahun asal Kulonprogo yang masih ditelusuri riwayatnya, namun diketahui ia telah meninggal dunia.

Dengan demikian total kasus meninggal ada 24. Sedangkan kasus sembuh hari ini bertambah 18 kasus sehingga total 570 dinyatakan sembuh.

Tercatat hingga hari ini terdapat 10.992 suspek COVID-19. 862 dinyatakan terkonfirmasi positif COVID-19, 24 di antaranya meninggal dunia.

Baca juga artikel terkait CORONA JOGJA atau tulisan lainnya dari Irwan Syambudi

tirto.id - Kesehatan
Reporter: Irwan Syambudi
Penulis: Irwan Syambudi
Editor: Reja Hidayat