Menuju konten utama
Data COVID-19 Terbaru

Update Corona Dunia 6 Mei, WHO: Kasus Global Ada di Level Tertinggi

Update Corona Indonesia 6 Mei dan dunia pagi ini, pukul 9.00 WIB serta laporan dari WHO soal kondisi COVID-19 global.

Update Corona Dunia 6 Mei, WHO: Kasus Global Ada di Level Tertinggi
Ilustrasi Covid-19 di India. tirto.id/Fuad

tirto.id - Kasus Corona di dunia dan Indonesia masih terus mengalami lonjakan dari segi jumlah, baik yang terkonfirmasi positif maupun angka kematiannya.

Update Corona dunia terbaru seperti yang dilaporkan Worldometers pada Kamis pagi, 6 Mei 2021 pukul 9.00 WIB menunjukkan, total kasus secara global mencapai 155.813.366, terdapat tambahan sebanyak 834.480 kasus baru dalam 24 jam terakhir.

Virus yang pertama kali ditemukan di Wuhan, Cina pada November 2019 ini telah mengakibatkan korban meninggal dunia sebanyak 3.254.883 jiwa, di mana jumlah ini diperoleh setelah mendapat tambahan 14.162 kasus kematian baru.

Meski demikian pasien yang berhasil sembuh juga terus bertambah, hingga kini jumlahnya menjadi 133.972.734 orang dan masih menyisakan 18.585.749 kasus aktif pada pagi ini.

Berikut adalah daftar 10 negara dengan kasus Corona tertinggi di dunia berdasarkan data pada pagi ini:

1. Amerika Serikat: 33.321.074 kasus positif, 593.140 kematian, dan 26.035.280 pasien sembuh.

2. India: 21.070.852 kasus positif, 230.151 kematian, dan 17.269.076 pasien sembuh.

3. Brasil: 14.936.464 kasus positif, 414.645 kematian, dan 13.529.572 pasien sembuh.

4. Prancis: 5.706.378 kasus positif, 105.631 kematian, dan 4.729.418 pasien sembuh.

5. Turki: 4.955.594 kasus positif, 41.883 kematian, dan 4.589.501 pasien sembuh.

6. Rusia: 4.847.489 kasus positif, 111.895 kematian, 4.464.550 pasien sembuh.

7. Inggris: 4.425.940 kasus positif, 127.570 kematian, dan 4.237.913 pasien sembuh.

8. Italia: 4.070.400 kasus positif, 122.005 kematian, dan 3.541.266 pasien sembuh.

9. Spanyol: 3.551.262 kasus positif, 78.566 kematian, dan 3.232.926 pasien sembuh.

10. Jerman: 3.469.448 kasus positif, 84.593 kematian, dan 3.084.700 pasien sembuh.

Update Corona Indonesia Pagi Ini

Indonesia hingga pagi ini mengonfirmasi, kasus Corona di Tanah Air telah mencapai 1.691.658 , di mana jumlah ini diperoleh setelah ada tambahan 5.285 kasus baru.

Angka kemmatian tercatat mengalami tambahan 212 kasus, sehingga membuat total yang meninggal dunia menjadi 46.349 orang.

Pasien yang berhasil sembuh dari seleuruh wilayah di Tanah Air adalah 1.547.092 orang, serta masih menyisakan 98.217 kasus aktif hingga saat ini.

Dari data tersebut, posisi Indonesia saat ini berada di urutan ke-18 dunia atau peringkat pertama kasus Corona Covid-19 se-Asia Tenggara.

Laporan Terkini WHO Soal Covid-19 Global

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dalam laporan Covid-19 global terbarunya menyebutkan, untuk minggu kedua berturut-turut, jumlah kasus COVID-19 secara global tetap di level tertinggi sejak awal pandemi.

Terdapat lebih dari 5,7 juta kasus mingguan baru, setelah sembilan minggu berturut-turut meningkat. Kematian baru juga terus meningkat selama tujuh minggu berturut-turut, dengan lebih dari 93.000 orang meninggal dunia.

Wilayah Asia Tenggara terus melaporkan peningkatan yang nyata baik dalam kasus harian baru maupun kematian.

Saat ini, India menyumbang lebih dari 90% dari kedua kasus dan kematian di wilayah tersebut, serta 46% dari kasus global dan 25% kematian global dilaporkan dalam seminggu terakhir.

Kejadian kasus di wilayah Eropa, Timur Mediterania, Afrika, dan Amerika menurun, sedangkan di Kawasan Pasifik Barat menurun sebanding dengan minggu sebelumnya.

Jumlah kematian menurun di Eropa, Afrika dan Pasifik Barat wilayah, sementara sedikit peningkatan dilaporkan di wilayah Amerika dan Mediterania Timur.

Jumlah kasus baru tertinggi dilaporkan dari India (2.597.285 kasus baru; peningkatan 20%), Brasil (421.933 kasus baru; 4% meningkat), Amerika Serikat (345.692 kasus baru; 15% penurunan), Turki (257.992 kasus baru; 32% penurunan), dan Prancis (163.666 kasus baru; 23% penurunan).

Baca juga artikel terkait UPDATE CORONA DUNIA atau tulisan lainnya dari Dhita Koesno

tirto.id - Kesehatan
Penulis: Dhita Koesno
Editor: Agung DH