Menuju konten utama

Top Coffee Gula Aren, Kreasi Tanpa Batas

Sejak tiga tahun terakhir, muncul tren kopi susu gula aren.

Top Coffee Gula Aren, Kreasi Tanpa Batas
Ilustrasi kopi susu gula aren. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Di bumi, tampaknya tak ada minuman yang lebih populer dan lebih egaliter ketimbang kopi. Ia diminati berbagai kalangan: perempuan dan laki-laki, kalangan buruh hingga deretan menteri, pelajar, pengangguran, pengusaha, pekerja kreatif, dst. Saking tak terpisahkannya minuman tersebut dengan kehidupan sehari-hari, tak berlebihan jika sebuah pepatah anonimus berbunyi: “Kemanusiaan berjalan di atas kopi.”

Hari ke hari, kopi juga terus “berevolusi”. Sejak pertama kali ditemukan dan diyakini punya fungsi menangkal kantuk, minuman tersebut kini telah menjelma menjadi semacam candu sekaligus simbol gaya hidup. Saat seseorang merasa tak bisa bekerja, mumet serta buntu menjalani aktivitas tanpa minum kopi lebih dulu, saat itulah kopi menjadi candu. Sedangkan bagi kawula muda, tak menutup kemungkinan bahwa nongkrong-nongkrong tanpa meneguk kopi (apalagi kopi susu yang sedang ngehitz) tak ubahnya menyantap sayur tanpa garam. Hambar.

Belakangan, tren kopi susu memang menjamur di mana-mana. Terkait hal tersebut, Tirto pernah menulis laporan yang menunjukkan bahwa fenomena demikian tidak ujug-ujug jatuh dari langit.

“Pada dasarnya, kopi susu bukanlah sesuatu yang tiba-tiba muncul. Jika mengesampingkan sejenak budaya latte yang lahir di Italia pada abad 17, orang-orang Indonesia sudah minum kopi susu sejak puluhan tahun lalu,” tulis laporan itu.

Tentu saja ada beberapa perbedaan antara tren kopi susu zaman dulu dengan sekarang. Jika dulu kopi susu disajikan dalam cangkir atau gelas belimbing dengan komposisi standar—yakni kopi hitam (sering kali disangrai bareng beras atau jagung) plus sedikit gula dan susu kental manis—sekarang lain.

Susu kental manis digantikan susu UHT sedangkan posisi gula pasir digantikan gula aren. Selain cita rasa—bikin kopi lebih legit—tampilannya juga lebih menggoda. Gula yang berwarna cokelat gelap dan berasal dari pohon aren (enau) ini, membuat tampilan kopi susu kekinian tampak lebih estetis.

Praktis, Mudah Bikin Kreasi Apa Saja

Sekali lagi, kopi susu gula aren adalah salah satu produk budaya kekinian. Sebagian besar penikmatnya berasal dari kalangan anak muda, kalangan yang gemar membongkar kebiasaan-kebiasaan lama. Dalam urusan kopi, kreativitas mereka juga tak habis-habis. Pada masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) beberapa bulan lalu, sebagaimana tampak di media sosial, orang-orang mengisi kegiatan dengan bikin dalgona, minuman kreasi yang memanfaatkan kopi dan susu.

Infografik Advertorial Top Coffee Gula Aren

Infografik Advertorial Top Coffee Gula Aren. tirto.id/Mojo

Selain dalgona, ada banyak varian lain yang bisa kamu bikin dari kopi dan susu. Misal, saat bosan dengan kopi susu yang begitu-begitu saja, kamu juga bisa menambahkan boba di dalamnya. Dan sekarang, dengan kehadiran Top Coffee Gula Aren dari Wingsfood, upaya bikin kreasi apa pun dengan bahan kopi susu menjadi makin mudah.

“Rasa kopinya strong, gula arennya legit, dan susunya kekinian banget,” kata Ari Irham. Ia menambahkan, saat disajikan dengan air panas, kopi yang diproduksi Wingsfood ini rasanya pas: tidak terlalu pahit—sekalipun kopinya terrgolong strong—tapi juga tidak bikin lidah eneg karena terlalu manis.

Selain kopi, gula aren, dan susu, kopi kekinian juga memang identik dengan krimmer. Pada Top Coffee Gula Aren, krimmer dibuat dari bahan nabati. Setelah diseduh, baik dengan air panas maupun air dingin, tampilan kopi ini tak ubahnya kopi di kafe-kafe ternama: warnanya coklat susu terang dan tidak berampas.

Dengan kata lain, bagi kamu yang ingin menikmati kopi kekinian dengan cara praktis dan sederhana, Top Coffee Gula Aren pas untuk kamu coba.

Dalam testimoni Ari Irham, DJ sekaligus pemain film tersebut memang sekadar bikin kopi susu biasa. Ia hanya menyeduh kopi tanpa bersusah payah mengocok-ngocoknya seperti saat hendak bikin dalgona. Meski demikian, menikmati Top Coffee Gula Aren akan semakin seru bila dikreasikan dengan bahan topping makanan lainnya.

Bersama Top Coffee Gula Aren yang kopinya ngehitzz dan gula arennya legit, yuk, bikin kreasi kopi susu kesukaanmu.

(JEDA)

Penulis: Tim Media Servis