Menuju konten utama

Tirto.id Raih Gelar Laman Berita Terbaik versi PANDI

Tirto.id dinobatkan sebagai "Laman Berita dan Media Terbaik" oleh Pengelola Nama Domain Internet Indonesia (PANDI).

Tirto.id Raih Gelar Laman Berita Terbaik versi PANDI
Seluruh pemenang ID Website Awards 2016 berfoto bersama Dewan Juri pada penganugerahan ‘ID Website Awards 2016’ di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Jumat, (28/10/2016). Foto/Dok. PANDI

tirto.id - Laman berita dan analisis Tirto.id berhasil menyabet penghargaan sebagai laman Berita dan Media Terbaik dalam ajang ‘ID Website Awards 2016’ yang diselenggarakan oleh Pengelola Nama Domain Internet Indonesia (PANDI).

Bersama Tirto.id, para juri PANDI yang terdiri dari dari pakar-pakar yang mumpuni di bidangnya turut menetapkan pemenang di 10 kategori yang tersedia : Kategori Pendidikan, Pemerintah, Komunitas dan Lembaga Nirlaba, Online Store, Marketplace, Berita dan Media, Travel dan Wisata, Korporat, Blog dan Situs Pribadi , serta Kategori Hiburan. Khusus untuk tahun ini diberikan pula penghargaan khusus untuk website peserta program 1 Juta Domain.

Ketua PANDI, Andi Budimansyah, menyampaikan, ID Website Awards ini merupakan kegiatan pertama dan akan menjadi kegiatan tahunan PANDI di masa mendatang.

“Anugerah ini merupakan bentuk apresiasi PANDI pada situs-situs internet terbaik di Indonesia yang mengunakan domain .ID,” paparnya.

Ketua Panitia ‘ID Website Awards 2016’, Sigit Widodo, dalam sambutannya menyatakan, PANDI berupaya untuk membuat standar penilaian yang terpercaya dengan melibatkan pakar dan praktisi yang kompeten di bidangnya. “Kami menyadari, dengan segala kekurangannya, langkah awal ini harus dimulai dengan benar,” ujar Sigit.

Beberapa pakar dan praktisi yang dilibatkan, di antaranya pakar e-government dari Universitas Indonesia, Dr. Yudho Giri Sucahyo, untuk penilaian Kategori Pemerintah, Ketua Umum Aliansi Jurnalis Independen (AJI), Suwarjono, untuk penilaian Kategori Berita dan Media, Pakar Pemasaran Digital, Nukman Luthfie, untuk Kategori Marketplace, Direktur Eksekutif ICT Watch, dan Donny Budi Utoyo, untuk Kategori Komunitas dan Lembaga Nirlaba.

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta meraih penghargaan sebagai situs terbaik Kategori Pemerintahan. Menurut Yudho Giri Sucahyo, situs jakarta.go.id memenuhi seluruh indicator penilaian, seperti kualitas layanan publik, desai nsitus, kekayaan konten, kekinian informasi.

“"Keunggulan jakarta.go.id yaitu kesederhanaan navigasi. Kekinian dan aktualistas informasi serta kekayaan konten itu juga menjadi penilaian," ujarnya.

Penghargaan untuk Pemerintah DKI Jakarta diserahkan oleh Yudho kepada Kasubag TU Unit Pengelola (UP) Jakarta Smart City, Wise Citra Dewi, yang hadir mewakili DKI Jakarta.

Dalam Kategori Hiburan, muncul wajah baru metube.id yang merupakan “YouTube versi Indonesia” besutan PT. Linktone Indonesia dan MNC Play Media. Penghargaan diterima oleh perwakilan Metube, Irvan Nasrun.

Andi Budimansyah mengungkapkan, PANDI berharap akan bermunculan situs-situs internet Indonesia yang berkualitas dengan menggunakan domain .ID.

“Tahun ini muncul situs-situs baru, seperti Metube di Kategori Hiburan, Tirto.id di Kategori Berita dan Media, dan ada Pepnews.id untuk blog. Kami berharap di tahun mendatang juga muncul situs-situs baru yang semakin berkualitas,” pungkas Andi.

Penghargaan ‘ID Website Awards 2016’ yang dihelat pada Jumat malam, 28 Oktober 2016, di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan ini merupakan kegiatan puncak rangkaian acara ‘PANDI Meeting 7’ yang digelar sejak 27 Oktober hingga 29 Oktober 2016 di tempat yang sama.

Berikut merupakan daftar lengkap pemenang ‘ID Website Awards 2016’ :

Kategori Pendidikan: www. ylubis.id

Kategori Pemerintah: jakarta.go.id

Kategori Komunitas dan Lembaga Nirlaba: kaskus.co.id

Kategori Online Store: brandoutlet.co.id

Kategori Marketplace: jd.id

Kategori Berita dan Media: tirto.id

Kategori Travel dan Wisata: tripadvisor.co.id

Kategori Korporat: gmf-aeroasia.co.id

Kategori Blog dan Situs Pribadi: pepnews.id

Kategori Hiburan: metube.id

Kategori Khusus Program 1 Juta Domain: apekustom.co.id

Baca juga artikel terkait MEDIA atau tulisan lainnya dari Putu Agung Nara Indra

tirto.id - Teknologi
Reporter: Putu Agung Nara Indra
Penulis: Putu Agung Nara Indra
Editor: Putu Agung Nara Indra