Menuju konten utama

Teror Merembet Yogya, Mobil Caleg PDIP Dibakar Orang Tak Dikenal

Teror pembakaran mobil dan motor juga terjadi di Sleman, Yogyakarta, kali ini korbannya calon anggota legislatif (Caleg) DPRD Sleman dari PDIP Supriyoko.

Teror Merembet Yogya, Mobil Caleg PDIP Dibakar Orang Tak Dikenal
Mobil hangus terbakar oleh orang tak dikenal. FOTO/Dok. Supriyoko.

tirto.id - Teror pembakaran mobil dan motor tidak hanya terjadi di Jawa Tengah, terbaru teror serupa terjadi di Sleman, Yogyakarta. Kali ini korbannya adalah calon anggota legislatif (Caleg) DPRD Sleman dari PDIP Supriyoko.

Saat dikonfirmasi melalui telepon, Supriyoko menjelaskan peristiwa pembakaran mobilnya terjadi pada Jumat (22/2/2019) di rumahnya di Sidoarum, Godean, Sleman, Yogyakarta.

"Jam 01.30 saya dibangunkan istri, alarm mobil berbunyi. Saya keluar mobil sudah terbakar seperti itu. [Bagian] yang belakang dalam sama luar. Mobil Toyota Rush," kata Supriyoko.

Menurut Supriyoko, 15 menit sebelum kejadian ia mengaku baru memejamkan mata untuk istirahat. Namun, ia tidak mendengar suara atau tanda-tanda mencurigakan sebelum mobil miliknya itu dibakar.

Saat ia menghampiri mobilnya yang terbakar dan menemukan botol plastik minuman ringan di atas mobilnya. Namun, botol itu, kata dia, tidak berbau bahan bakar baik minyak tanah atau bensin.

Akan tetapi di bekas mobilnya yang terbakar itu terdapat bau bahan bakar. "Mau bau minyak tanah. Ada botol Pocari di atas mobil tetapi tidak ada bau," kata caleg Dapil 6 DPRD Sleman ini.

Kejadian itu, kata dia, tidak diketahui orang, termasuk warga yang berada di dekat rumahnya. Pun demikian ketika ada warga yang pulang ronda pukul 01.00 WIB kejadian itu belum ada.

Supriyoko menjelaskan mobilnya tersebut ia parkir di sebelah timur rumah. Ia tidak memarkir di garasi rumah lantaran sejak sekitar enam bulan terakhir rumahnya sedang direnovasi.

"Dari jalan umum masih masuk satu arah. Terus ada mobil istri saya dan ada tetangga saya, itu posisinya malah agak di pinggir jalan tidak apa-apa," ujarnya.

Supriyoko menduga mobilnya memang sudah diincar. "Iya [sudah diincar] tapi motifnya apa saya belum tahu," kata dia.

Setelah kejadian, kata dia, polisi sudah mendatangi lokasi. Selain dari Polres Sleman, tim dari Polda DIY juga telah mendatangi lokasi kejadian.

"Polisi sudah ke rumah saya. Tadi malam ada identifikasi dan INAFIS dari Polda [DIY]. [Sekarang] masih menunggu Puslabfor dari Semarang," katanya.

Baca juga artikel terkait TEROR atau tulisan lainnya dari Irwan Syambudi

tirto.id - Politik
Reporter: Irwan Syambudi
Penulis: Irwan Syambudi
Editor: Maya Saputri