Menuju konten utama

Terkendala Berat Badan, Irfan Jaya Yakin Pulih Saat Kompetisi Mulai

Irfan Jaya optimistis berat badannya akan kembali normal sebelum Persebaya Surabaya menghadapi Persinga Ngawi di 32 besar Piala Indonesia.

Terkendala Berat Badan, Irfan Jaya Yakin Pulih Saat Kompetisi Mulai
Pesepak bola Persebaya Surabaya Irfan Jaya melakukan selebrasi usai mencetak gol kegawang Bali United FC dalam lanjutan Liga 1 Indonesia di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (7/7/2018). ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat

tirto.id - Penyerang sayap Persebaya Surabaya, Irfan Jaya mengalami kendala berupa berat badan tak ideal akibat libur panjang yang ia alami selama dua pekan terakhir. Menurut Irfan, kenaikan tersebut terjadi lantaran ia tak melakoni intensitas latihan berat yang rutin sebagaimana saat bergabung dengan rombongan skuat Persebaya.

Akibatnya pun bisa ditebak. Saat melakoni latihan perdana Persebaya pascalibur panjang, Sabtu (11/1/2019), Irfan kesulitan menunjukkan performa maksimal.

"Jujur saya hanya berlatih ringan, seperti jogging, ketika di rumah. Dan hari ini baru merasakan menu latihan rutin. Intensitas latihan langsung terasa tinggi bagi saya," kata Irfan seperti dilansir laman resmi klub.

Namun, Irfan berjanji akan segera berbenah. Ia yakin kondisinya bisa kembali maksimal sebelum duel yang akan dihadapi Persebaya di ajang Piala Indonesia, akhir Januari ini.

"Saya optimis punya waktu yang cukup untuk memulihkan fisik sebelum menghadapi laga melawan Persinga Ngawi," sambungnya.

Pelatih Persebaya, Djadjang Nurjaman pun menyadari betul jika kondisi Irfan memburuk. Bahkan tak cuma Irfan, sebagian besar pemain Persebaya punya kondisi di bawah rata-rata sejak melakoni libur panjang. Ini diindikasikan pula oleh hasil pacer test dan abdominal serta core program.

"Boleh dibilang [fisik] masih dibawah rata-rata. Tapi itu normal. Dan itu [tes] bukan acuan. Karena masih berupa test awal. Satu bulan kemudian, mereka akan kami test lagi. Seperti apa perkembangannya," tandas Djanur.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan