Menuju konten utama

Tema Hari AIDS Sedunia 2022 dan Cara Peringati pada 1 Desember

Tema Hari AIDS Sedunia 2022 yang diperingati pada 1 Desember.

Tema Hari AIDS Sedunia 2022 dan Cara Peringati pada 1 Desember
Ilustrasi Hari Aids Dunia. foto/Istockphoto

tirto.id - Setiap tanggal 1 Desember diperingati Hari AIDS Sedunia. Pada hari ini, orang-orang di seluruh dunia bersatu untuk menunjukkan dukungan bagi orang yang hidup dengan HIV dan untuk mengenang mereka yang telah meninggal karena penyakit terkait AIDS.

Hari AIDS Sedunia berfokus pada tema tertentu. Joint United Nations Programme on HIV and AIDS (UNAIDS) mendesak setiap orang untuk mengatasi ketidaksetaraan yang menghambat kemajuan dalam mengakhiri AIDS.

Didirikan pada tahun 1988, Hari AIDS Sedunia adalah hari internasional pertama untuk kesehatan global. Setiap tahun, badan-badan PBB, pemerintah, dan masyarakat sipil bergabung bersama untuk mengkampanyekan tema-tema khusus terkait HIV.

Kegiatan peningkatan kesadaran soal AIDS akan berlangsung di seluruh dunia. Banyak orang memakai pita merah, simbol universal kesadaran, dukungan, dan solidaritas dengan orang yang hidup dengan HIV.

Hari AIDS Sedunia ingin mengingatkan orang dan pemerintah bahwa HIV belum hilang. Masih ada kebutuhan untuk meningkatkan pendanaan menanggulangi AIDS, meningkatkan kesadaran akan dampak HIV pada kehidupan masyarakat, mengakhiri stigma dan diskriminasi, serta meningkatkan kualitas hidup orang dengan HIV.

Tema Hari AIDS Sedunia 2022

Tema Hari AIDS Sedunia 2022 adalah: "Equalize" atau "Menyetarakan".

Tema ini berkaitan dengan ketidaksetaraan dalam penanganan AIDS. UNAIDS mendesak kita masing-masing untuk mengatasi ketidaksetaraan yang menghambat kemajuan dalam mengakhiri AIDS.

Slogan "Menyetarakan" adalah seruan untuk bertindak. Ini adalah dorongan bagi kita semua untuk bekerja demi tindakan yang terbukti diperlukan untuk mengatasi ketidaksetaraan dan membantu mengakhiri AIDS, berikut ini beberapa di antaranya:

  • Meningkatkan ketersediaan, kualitas dan kesesuaian layanan, untuk pengobatan, tes dan pencegahan HIV, sehingga setiap orang dapat terlayani dengan baik.
  • Reformasi undang-undang, kebijakan dan praktik untuk mengatasi stigma dan eksklusi yang dihadapi oleh orang yang hidup dengan HIV dan oleh populasi kunci dan terpinggirkan, sehingga setiap orang dihormati dan diterima.
  • Memastikan berbagi teknologi untuk memungkinkan akses yang sama ke ilmu pengetahuan HIV terbaik,
  • Komunitas akan dapat memanfaatkan dan mengadaptasi pesan “Setarakan” untuk menyoroti ketidaksetaraan tertentu yang mereka hadapi dan mendesak tindakan yang diperlukan untuk mengatasinya.
Data dari UNAIDS tentang penanggulangan HIV global mengungkapkan bahwa selama dua tahun terakhir COVID-19 dan krisis global lainnya, membuat kemajuan melawan pandemi HIV tersendat, sumber daya menyusut, dan mengakibatkan jutaan nyawa terancam.

Infografik SC Hari AIDS Sedunia

Infografik SC Hari AIDS Sedunia. tirto.id/Fuad

Cara Memperingati Hari AIDS Sedunia 2022

Pada Hari AIDS Sedunia 2022, berikut ini beberapa yang bisa Anda lakukan:

1. Beli pita merah

Hari AIDS Sedunia adalah kesempatan untuk menunjukkan solidaritas dengan jutaan orang yang hidup dengan HIV di seluruh dunia. Kebanyakan orang melakukan ini dengan mengenakan pita merah.

2. Melakukan tes

Melakukan tes adalah satu-satunya cara untuk mengetahui apakah Anda mengidap HIV. Jika Anda hidup dengan HIV, memulai pengobatan sejak dini berarti Anda dapat menjalani hidup yang utuh, sehat, dan produktif.

3. Penggalangan dana

Cari organisasi yang bisa menyalurkan bantuan bagi orang dengan HIV. Anda dapat memesan paket gratis berisi 100 kain pita merah untuk penggalangan dana bagi National AIDS Trust.

Baca juga artikel terkait AKTUAL DAN TREN atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Iswara N Raditya