Menuju konten utama

Soal Pengisi Sosialisasi Visi Misi, KPU Pasrah ke 2 Kubu Paslon

Soal pengisi acara sosialisasi visi-misi capres-cawapres, kata Arief Budiman, "Mau tim kampanye saja boleh, mau capres-cawapres nya boleh, yang penting keduanya sepakat."

Soal Pengisi Sosialisasi Visi Misi, KPU Pasrah ke 2 Kubu Paslon
Ketua KPU Arief Budiman menjadi pembicara diskusi refleksi akhir tahun KPU di Gedung KPU, Jakarta, Selasa (18/12/2018). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/foc.

tirto.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) belum juga memutuskan format acara sosialiasi penyampaian visi-misi dan program capres-cawapres Pilpres 2019.

KPU masih menunggu kesepakatan antara dua kubu pasangan calon mengenai format sosialisasi, terutama soal pengisi acara itu, apakah capres-cawapres atau tim kampanye saja.

Acara sosialisasi ini rencananya akan digelar pada 9 Januari 2019, atau satu pekan sebelum debat pertama Pilpres 2019 digelar pada 17 Januari 2019.

Ketua KPU Arief Budiman mengatakan lembaganya sepakat dengan format seperti apa pun asalkan kedua kubu pasangan calon sudah setuju.

"Mau tim kampanye saja boleh, mau capres-cawapres nya boleh, yang penting keduanya sepakat. Boleh siapa pun, yang penting sepakat," ujar Arief di Kantor KPU, Jakarta, Rabu (2/1/2019).

Menurut Arief, KPU sengaja memfasilitasi sosialisasi ini untuk memberikan waktu yang lebih panjang bagi masyarakat mengenal visi-misi dan program-program setiap paslon sebelum pelaksanaan debat.

"Karena dalam forum sosialisasi itu jauh lebih rileks, waktunya panjang, tidak diatur ketat," tutur Arief.

KPU, lanjut Arief akan segera menggelar rapat dalam waktu dekat ini bersama dua kubu pasangan calon untuk menyepakati teknis sosialisasi penyampaian visi, misi dan program.

"Kemungkinan besok kita rapat lagi, semoga bisa cepat sepakat," ujar dia.

Baca juga artikel terkait PILPRES 2019 atau tulisan lainnya dari Bayu Septianto

tirto.id - Politik
Reporter: Bayu Septianto
Penulis: Bayu Septianto
Editor: Addi M Idhom