Menuju konten utama

Situs Prakerja Gelombang 2 Hanya prakerja.go.id, Waspadai Penipuan

Situs web resmi program Kartu Prakerja adalah prakerja.go.id. Pendaftar diminta waspada terhadap situs web lain.

Situs Prakerja Gelombang 2 Hanya prakerja.go.id, Waspadai Penipuan
Ilustrasi HL Indepth Kartu Prakerja. tirto.id/Lugas

tirto.id - Para pendaftar program Kartu Prakerja gelombang 2 diminta untuk berhati-hati terhadap situs web yang namanya mirip dengan situs web perndaftaran prakerja yaitu prakerja.go.id.

"Situs resmi program Kartu Prakerja adalah prakerja.go.id. Kami mengimbau akan para pendaftar untuk berhati-hati akan adanya situs-situs lain yang berjudul mirip (seperti Prakerja.id) yang tidak terafiliasi dengan program ini sama sekali," demikian tertulis dalam situs web resmi Prakerja.

Para pendaftar juga diminta untuk berhati-hati jika menerima email dari alamat domain yang bukan dari prakerja.go.id.

"Kami mohon agar email-email seperti itu diabaikan atau dilaporkan sebagai spam," tertulis dalam siaran pers Prakerja.

Program Kartu Prakerja tidak memungut biaya apapun dalam proses pendaftaran. Diimbau agar para pendaftar juga selalu berhati-hati jika ada permintaan untuk membayar atau mentransfer sejumlah dana demi mendapatkan Kartu Prakerja.

Cara Daftar Kartu Prakerja

Persyaratan dokumen yang dibutuhkan untuk mendaftar Kartu Prakerja yakni KTP dan foto selfie sambil memegang KTP. Syarat lainnya yakni memiliki e-mail yang aktif atau nomor ponsel dan lulus Tes Motivasi dan Kemampuan Dasar.

Berikut tahapan pendaftaran Prakerja dengan membuat akun di prakerja.go.id:

1. Silahkan masukkan ke situs pendaftaran di www.prakerja.go.id

2. Masukkan nama lengkap, e-mail yang masih aktif dan kata sandi baru

3. Cek e-mail dari Panitia Prakerja dan ikuti petunjuk untuk konfirmasi akun e-mail.

4. Setelah konfirmasi akun e-mail berhasil, kembali ke situs prakerja.go.id.

Setelah membuat akun, berikut cara daftar program Kartu Prakerja:

1. Login akun yang sudah didaftar dengan Klik Daftar Kartu Prakerja.

2. Isi formulir pendaftaran (nama, e-mail, alamt tempat tinggal, alamat domisili, pendidikan, status kebekerjaan, foto KTP dan foto selfie dengan KTP)

3. Klik Selanjutnya.

4. Masukkan nomor telepon yang masih aktif dan kode OTP yang dikirim melalui SMS

4. Lakukan Tes Motivasi dan Kemampuan Dasar selama 15 menit. Siapkan alat tulis dan kerja bila diperlukan.

5. Tunggu e-mail pemberitahuan dari Kartu Prakerja setelah menyelesaikan tes.

6. Setelah mendapat e-mail pemberitahuan, kembali ke situs dan gabung ke gelombang pendaftaran.

Rencananya pendaftaran online untuk Program Kartu Prakerja dibuka per minggu, sampai dengan minggu ke-4 Bulan November 2020.

Baca juga artikel terkait KARTU PRAKERJA atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Ekonomi
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Agung DH