Menuju konten utama

Sinospis Film Drifting Home dan Link Streaming di Netflix

Nonton film Drifting Home yang tayang di Netflix dan link streamingnya.

Sinospis Film Drifting Home dan Link Streaming di Netflix
Drifting Home. foto/NErflix

tirto.id - Drifting Home (2022) atau dikenal dengan judul Ame wo Tsugeru Hyoryu Danchi merupakan film anime terbaru yang bisa ditonton di platform streaming Netflix dengan subtitle bahasa Indonesia sejak 16 September 2022 lalu. Berikut ini sinopsis Drifting Home beserta link nontonnya di Netflix.

Film fantasi yang dibalut komedi ini merupakan karya ketiga dari Studio Colorido setelah film berjudul Penguin Hihgway (2018) dan A Whisker Away (2020).

Drifting Home mengisahkan tentang sekelompok anak kecil yang tak sengaja terjebak di sebuah apartemen tak berpenghuni. Mereka berusaha dengan berbagai cara supaya bisa kembali pulang ke rumah masing-masing.

Film asal Jepang ini berada di bawah naungan rumah produksi dari Studio Colorido dan Twin Engine.

Sinema yang berdurasi 119 menit ini disutradarai oleh Hiroyasu Ishida sekaligus menjadi penulis naskah skenario bersama Hayashi Mori.

Sebelumnya Hiroyasu Ishida juga dikenal sebagai sutradara yang menggarap film yang berjudul Pengin Haiwai (2018).

Sebagaimana yang dilansir dari situs film IMDb, Drifting Home (2022) bertengger di skor 6.3/10 poin berdasarkan lebih dari 890 suara.

Sementara itu, Rotten Tomatoes memberikan rating 64 persen dengan skor audiens 76 persen.

Sinopsis Film Drifting Home

Mulanya Kosuke Kumagaya dan Natsume Touchi dibesarkan layaknya sepasang kaka beradik, lantaran keduanya telah berteman sejak kecil. Akan tetapi, hubungan mereka mulai renggang ketika keduanya duduk di kelas enam dan setelah kematian Yasutsugu, yakni kakek dari Kosuke.

Pada suatu hari saat liburan musim panas, Kotsuke beserta teman-teman sekelasnya mengunjungi kompleks apartemen yang terkenal angker dan rencananya akan diluluh lantakan.

Namun bagi Kosuke dan Natsume, tempat tersebut dipenuhi dengan memori karena mereka sempat dibesarkan bersama di sana.

Tujuan dari kedatangan Kosuke dan teman-temannya di kompleks apartemen tersebut ialah melakukan misi pencarian hantu. Pada saat itu juga mereka bertemu dengan Natsume.

Mereka memutuskan untuk bermain bersama dan saling menyampaikan pendapat tentang sisi mistik dari bangunan tersebut.

Namun, ketika berada di lantai paling atas, tiba-tiba hujan datang dan tiba-tiba mereka dikelilingi oleh lautan yang luas terbentang.

Fenomena aneh tersebut membuat Kosuke dan teman-temannya termasuk Natsuke menjadi panik. Kompleks apartemen mengapung di laut misterius dengan sekelompok ana-anak tersebut di dalamnya. Mereka terus berusaha untuk tetap bertahan hidup.

Lantas, apakah Kosuge dan Natsume beserta teman-temannya dapat terselamatkan dari fenomena aneh tersebut? simak kisah selengkapnya dalam film Drifting Home (2022) yang hanya tayang di Netflix.

Daftar Pengsisi Suara Film Drifting Home (2022)

Berikut ini sederet pengisi suara dengan bahasa Jepang pada film Drifting Home beserta nama karakternya:

• Mutsumi Tamura (Kosuke Kumagaya)

• Asami Seto (Natsume Touchi)

• Ayumu Murase (Noppo)

• Yumiko Kobayashi (Taishi Koiwai)

• Daiki Yamashita (Yuzuru Tachibana)

• Inori Minase (Reina Hama)

• Kana Hanazawa (Juri Ando)

• Nana Mizuki (Satoko Tonai)

• Bin Shimada (Yasuji Kumagaya)

Link Streaming Film Drifting Home di Netflix

Film Drifting Home (2022) sudah tersedia di Netflix dengan subtitle bahasa Indonesia dan bisa diakses oleh seluruh pengguna yang telah berlangganan.

Film ini bisa ditemukan melalui aplikasi Netflix yang terpasang di smartphone, tablet, maupun televisi. Adapun link streaming Netflix yang dapat diakses untuk menonton film Drifting Home sebagai berikut:

Link Streaming film Drifting Home (2022) di Netflix

Trailer Drifting Home

Baca juga artikel terkait NETFLIX atau tulisan lainnya dari Yunita Dewi

tirto.id - Film
Kontributor: Yunita Dewi
Penulis: Yunita Dewi
Editor: Yandri Daniel Damaledo