Menuju konten utama

Sinopsis Transformers Age of Extinction di Bioskop Trans TV 4 Juli

Sinopsis Transformers Age of Extinction yang tayang di Bioskop Trans TV 4 Juli pukul 19.00 WIB.

Sinopsis Transformers Age of Extinction di Bioskop Trans TV 4 Juli
Transformers: Age of Extinction (2014). FOTO/imdb

tirto.id - Transformer: Age of Extinction merupakan film sekuel keempat dari Transformers series sesudah Transformers: Dark of the Moon. Film ini akan ditayangkan kembali di Bioskop Trans TV malam ini, Sabtu (4/7/2020), pukul 19.00 WIB.

Dikisahkan keadaan bumi berjuta-juta tahun silam ketika dinosaurus masih hidup. Pada suatu ketika, pesawat luar angkasa datang dan menjatuhkan bom yang membuat benda dan makhluk hidup berlapis logam jika terpapar bom tersebut, termasuk dinosaurus.

Pengemudi pesawat luar angkasa tersebut adalah “para pencipta” yang sedang menaburkan benih kehidupan di Bumi.

Beranjak di masa sekarang, seorang ahli geologi bernama Darcy (Sophia Myles) sedang melakukan pekerjaan di Kutub Utara. Saat itu lah ia menemukan fosil dinosaurus yang berbeda dari yang pernah ia temukan.

Ia menemukan fosil dinosaurus yang memiliki lapisan logam. Darcy berpikir, penemuan tersebut akan mengubah sejarah tentang kepunahan dinosaurus dan menjadi bahan ilmu pengetahuan.

Di sisi lain, Cade Yeager (Mark Wahlberg) sedang mengalami masalah keuangan. Ia adalah seorang ayah, dan pencari benda-benda kuno untuk dijual. Adanya informasi tentang penemuan fosil dinosaurus berlapis logam membuatnya tertarik untuk mencari dan kemudian menjualnya.

Akan tetapi, anaknya yang bernama Tessa (Nicolo Peltz) tidak setuju jika ia selalu mencari barang-barang aneh dan menyarankannya untuk bekerja.

Hingga suatu waktu, Yeager dan temannya menemukan seonggok truk tua saat sedang berburu. Yeager pun membawanya pulang dengan niat memperbaiki dan menjualnya. Ternyata, truk tersebut ialah Optimus Prime (Peter Cullen).

Optimus Prime merupakan salah satu transformer yang sedang bersembunyi dari “cemeteri wind”, unit elit CIA. Para transformer sedang menjadi buronan mereka karena dianggap sebagai biang kerok kekacauan di Bumi. Untuk melakukan itu, “cemeteri wind” mengutus Lockdown (Mark Ryan), transformer bayaran, untuk memburu transformer.

Namun, keadaan semakin rumit saat transformer Gavaltron (Frank Welker) yang mrupakan reinkarnasi Megatron kembali hidup dan memulai peperangan.

Transformer: Age of Extinction merupakan garapan sutradara Michael Bay dan penulis Ehren Kruger. Film ini tayang perdana di bioskop pada 27 Juni 2014 dengan durasi 157 menit, dibawah naungan studio produksi Paramount Pictures.

Situs IMDb memberikan penilaian 5,6 dari 10 untuk film aksi petualangan dan Sci-Fi ini. Sementara itu, situs Rotten Tomatoes memberikan penilaian 18 persen, dan skor audiens berjumlah 50 persen. Hingga saat ini, Transformer telah memiliki tujuh seri termasuk Transformer: The Last Knight (2017) dan Bumblebee (2018).

Baca juga artikel terkait BIOSKOP TRANS TV atau tulisan lainnya dari Dinda Silviana Dewi

tirto.id - Film
Kontributor: Dinda Silviana Dewi
Penulis: Dinda Silviana Dewi
Editor: Dipna Videlia Putsanra