Menuju konten utama

Sinopsis Meri Durga Episode 39 ANTV: Masalah Baru Durga di Sekolah

Sinopsis sinetron India Meri Durga yang tayang hari ini di ANTV pukul 15.00 WIB. 

Sinopsis Meri Durga Episode 39 ANTV: Masalah Baru Durga di Sekolah
Sinetron India Meri Durga. (Screnshoot/Youtube/StarPlus)

tirto.id - Sinetron asal India, Meri Durga tayang di stasiun televisi ANTV pada Rabu (6/5/2020) pukul 15.00 WIB.

Pada cerita sebelumnya tayang pada hari Senin (4/5/2020), diceritakan kala itu Durga masuk sekolah pada hari pertamanya.

Sebelum bersiap-siap untuk sekolah, Subadra memerintah Durga secara halus untuk menyapu dan mengepel lantai.

Sejak Durga sampai di rumah Subadra yang merupakan bibinya, Subadra memang sudah berencana membuat Durga sebagai pembantu.

Agar Durga tidak curiga, Subadra membuat situasi sedemikian rupa. Intinya Subadra pura-pura baik, padahal hanya ingin memanfaatkan Durga.

Saat hendak sarapan sebelum berangkat ke sekolah, Subadra melarangnya. Subadra hanya memberi uang sedikit dan menyuruh Durga berangkat agar tidak terlambat. Sejauh ini Subadra memang sangat pelit dalam memberikan makanan pada Durga.

Pada hari pertama masuk sekolah, Durga terlambat. Perjalanannya terhambat karena dia perlu mencari makanan murah, sesuai uang yang diberikan oleh Subadra. Sayangnya, walaupun sudah berkeliling, Durga tidak mendapat makanan yang murah.

Sementara itu di Balwara, kakak Durga, Amrita, akan mulai bekerja. Namun dia kaget saat melihat manager barunya yaitu Mada.

Sebelumnya Amrita menampar Mada di depan umum. Mereka terlibat pertengkaran. Namun saat mereka bertemu dalam pekerjaan, Mada mengatakan bahwa dia akan memisahkan urusan pribadi dan pekerjaan.

Pada cerita kali ini, Amrita telah bekerja di perusahaan pimpinan Mada. Dia merupakan seorang pelukis.

Namun masih saja Amrita bersikap dingin kepada Mada. Saat Amrita sedang melukis, Mada berdiri di belakang Amrita dan memanggilnya.

Amrita yang kaget dengan refleks menoleh ke belakang. Sayangnya cat air di tangannya terciprat ke belakang dan mengenai Mada.

Mada memarahi Amrita. Mada juga memberi tugas untuk Amrita agar melukis sebuah gambar yang merepresentasikan perusahaan.

Amrita bertugas untuk melukis gambar bertema sebuah peperangan yang pernah terjadi di India.

Hal yang membuat sulit Amrita adalah dia perlu mencantumkan banyak detail dalam waktu satu hari pengerjaan. Hidup Amrita kini mulai semakin rumit.

Sementara itu di sekolah, Durga mencari jalan setelah gerbang sekolah ditutup. Dia melompat pagar di samping sekolah.

Ternyata Durga satu kelas dengan Arti, siswi yang bertengkar dengannya sebelumnya. Arti dan Prince, temannya, berencana memberi pelajaran pada Durga saat jam makan siang. Lepas dari satu masalah, sepertinya Durga perlu menghadapai masalah yang lain.

Kembali ke Balwara, Yaspal, orang tua Durga dan Amrita kini mendapat masalah. Sebelumnya dia menolak tawaran adiknya untuk menyewakan kamar.

Alasannya karena ada gadis di rumah tersebut. Yaspal tinggal bersama ibu dan keluarga adiknya.

Suatu ketika, ada petugas listrik yang datang ke rumah. Jumah tagihannya banyak. Adik ipar Yaspal merasa tagihan itu karena pernikahan Amrita tempo hari yang gagal.

Yaspal mendapat beban untuk membayar tagihan listrik. Adik iparnya juga mengungkit-ungkit penolakan Yaspal untuk menyewakan kamar. Apabila Yaspal mau menyewakan kamar, setidaknya ada biaya tambahan untuk membayar listrik.

Kini Yaspal perlu mencari uang dalam waktu dua hari sebelum tenggat pembayaran listrik. Apabila dia tidak mendapat uang, maka adik iparnya akan menyewakan kamar.

Meri Durga berada dalam arahan sutradara Ravindra Gautam serta penulis naskah Lakshmi Jaikumar, Pankhuri Jain, dan Raghuvir Shekhawat.

Sinetron ini tayang dari hari Senin-Minggu pada jam yang sama. Penayangan sinetron ini bisa berubah sewaktu-waktu.

Adapun para pemain yang bergabung di antaranya Vicky Ahuja, Srishti Jain, Paras Kalnawat, Raj Sharnagat, Akshay Choudhary, Urfi, dan Advait. Serial ini berjumlah 385 episode.

Baca juga artikel terkait SINOPSIS MERI DURGA HARI INI atau tulisan lainnya dari Sirojul Khafid

tirto.id - Film
Kontributor: Sirojul Khafid
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Yandri Daniel Damaledo