Menuju konten utama

Sinopsis Film Mank: Pemenang Dua Kategori Piala Oscar 2021

Film Mank menyabet dua kategori penghargaan Piala Oscar 2021 yakni Best Cinematography dan Best Production Design. 

Sinopsis Film Mank: Pemenang Dua Kategori Piala Oscar 2021
Piala Oscar. FOTO/oscar.go.com

tirto.id - Film Mank yang disutradarai David Fincher menyabet dua kategori penghargaan Piala Oscar 2021 yakni Best Cinematography dan Best Production Design. Film ini dibuat dengan visualisasi hitam-putih yang membuatnya terkesan klasik.

Dirilis pertama kali pada 13 November 2020, film Mank dibintangi oleh Gary Oldman, Amanda Seyfried, Lily Collins, Arliss Howard, Tom Pelphrey, Tom Burke, dan Charles Dance.

Film Mank berdurasi 2 jam 12 menit dan bercerita tentang kisah di balik penulisan skenario film legendaris Citizen Kane yang dirilis pada 1941.

Dilansir laman IMDb, Mank sementara mendapat rating 6,9/10 dari 56.503 penilai. Sementara di laman Rotten Tomatoes, film Mank mendapat skor 83% dari penilaian romatometer dan 59% dari penilaian audiensnya.

Sinopsis Film Mank (2020)

Film ini berkisah tentang proses pembuatan skenario film berjudul Citizen Kane. Tahun 1940, seorang sutradara bernama Orson Walles (Tom Burke) diminta oleh RKO Pictures, yang sedang mengalami krisis, untuk membuat film.

Dalam pembuatan film tersebut, Orson diberi kebebasan berupa hak kreatif mutlak. Ia dibebaskan untuk membuat film apa pun, tentang subjek apa pun, dan dapat memilih kolaborator yang diinginkan.

Orson kemudian memilih Herman J. Mankiewicz (Gary Oldman), atau yang akrab disapa Mank, untuk menulis skenario. Demi mendapat suasana yang tenang selama menulis, Mank untuk sementara tinggal di suatu kawasan peternakan yang tenang, Victorville.

Saat itu, Mank sedang menjalani masa pemulihan cedera kaki akibat kecelakaan yang dialaminya. Dalam pembuatan skenario, Mank dibantu oleh Rita Alexander (Lily Collins) yang bertugas mengetik naskah.

Mank semula diberi tenggat waktu 90 hari untuk menyelesaikan skenario. Namun, oleh Orson tenggat tersebut diperpendek menjadi 60 hari.

Selama masa awal pengerjaan skenario, Mank tidak juga menunjukkan progres yang signifikan. Hingga 14 hari terakhir tenggat pengerjaan skenario, pekerjaan Mank masih jauh dari target.

Hal ini membuat produser geram. Rita Alexander khawatir mereka akan dipecat jika tidak menyelesaikan skenario sesuai batas waktu yang telah ditetapkan.

Sementara itu, ketergantungan Mank terhadap alkohol memperburuk situasi. Mank merasa tidak bekerja dengan maksimal tanpa minuman keras.

Nyatanya, Mank benar-benar menyelesaikan skenario sesuai dengan tenggat waktu yang diberikan. Skenario tersebut digadang-gadang sebagai cerita terbaik yang pernah ditulis oleh Mank.

Sayangnya, beberapa pihak justru memperingatkan Mank atas apa yang ditulisnya. Hal itu disebabkan oleh tokoh utama yang ada dalam cerita Mank memiliki kesamaan dengan William Randolph Hearst (Charles Dance), pemilik media berpengaruh saat itu.

Kisah tentang pertemuan Mank dengan Hearst dan kekasihnya, Marion (Amanda Seyfried), diceritakan dalam alur kilas balik berlatar tahun 1930-an.

Beberapa plot kilas balik menceritakan interaksi Mank dengan Marion hingga keterlibatan industri film dalam pemilu Gubernur California tahun 1934.

Bagaimana kisah perjalanan Mank di balik penulisan skenarionya? Saksikan selengkapnya dalam film Mank.

Baca juga artikel terkait OSCAR 2021 atau tulisan lainnya dari Shulfi Ana Helmi

tirto.id - Film
Kontributor: Shulfi Ana Helmi
Penulis: Shulfi Ana Helmi
Editor: Iswara N Raditya