Menuju konten utama

Sinopsis Film Collide Tentang Aksi Perampokan Nicholas Hoult

Sinopsis film Collide bercerita tentang sebuah perampokan. Film ini diperankan oleh Nicholas Hoult, Ben Kingsley, Anthony Hopkins, dan Felicity Jones. 

Sinopsis Film Collide Tentang Aksi Perampokan Nicholas Hoult
Poster Film Collide. wikimedia commons/fair use

tirto.id - Collide menghadirkan aksi Nicholas Hoult yang nekat merampok gembong narkoba demi menyelamatkan kekasihnya. Film laga keluaran tahun 2016 tersebut hadir di Bioskop Trans TV malam ini, Minggu (28/11/2021), pukul 00.30 WIB.

Film ini digarap oleh sutradara asal Inggris, Eran Creevy, yang juga bertindak sebagai penulis skenario bersama dengan F. Scott Frazier. Selain Nicholas Hoult, film ini turut dibintangi sejumlah aktor ternama seperti Ben Kingsley, Anthony Hopkins, dan Felicity Jones.

Collide mendapat review beragam dari para penikmat film dan berhasil mendapatkan rating 5,7/10 di IMDb. Namun film berdurasi 99 menit ini hanya diberi rating 24 persen dengan skor audiens 35 persen di Rotten Tomatoes.

Performanya di Box Office pun kurang begitu memuaskan. Film yang menghabiskan dana sekitar 21 juta dolar ini hanya mampu mengumpulkan penghasilan 6,8 juta dolar selama masa penayangannya.

Sinopsis Film Collide

Casey Stein (Nicholas Hoult) adalah pemuda asal Amerika yang tinggal di Jerman. Ia bekerja pada seorang gangster bernama Geran (Ben Kingsley) yang juga merupakan pengedar narkoba.

Saat Casey sedang berada di bar milik Geran, ia tak sengaja bertemu dengan wanita bernama Juliette (Felicity Jones) yang juga berasal dari Amerika. Casey langsung tertarik padanya dan tak segan-segan mengajaknya berkencan.

Juliette yang tahu bahwa Casey adalah anak buah Geran pun langsung menolaknya mentah-mentah. Tapi Juliette memberi tanda bahwa ia akan menerima ajakan kencan tersebut asalkan Casey berhenti bekerja pada Geran.

Tak ingin kehilangan cintanya, Casey pun memilih memutuskan hubungannya dengan Geran dan tak lagi bekerja padanya. Setelah itu, Casey dan Juliette mulai menjalin hubungan serius.

Konflik baru muncul ketika Juliette mendadak ambruk dan harus dilarikan ke rumah sakit. Saat itulah Casey mengetahui bahwa kekasihnya sakit parah dan membutuhkan transplantasi ginjal.

Namun Juliette tidak memenuhi syarat untuk mendapat transplantasi karena ia bukan warga negara Jerman. Satu-satunya jalan keluar adalah membawa Juliette pulang ke Amerika agar bisa segera mendapat pengobatan.

Sayangnya, Casey tidak memiliki banyak uang untuk melakukan hal tersebut. Casey pun tak punya pilihan lain selain kembali pada Geran dan bekerja padanya demi mendapatkan uang banyak dalam waktu singkat.

Geran kemudian memberikan tugas yang sangat sulit pada Casey, yaitu merampok gembong narkoba bernama Hagen Kahl (Anthony Hopkins).

Dulu, Geran pernah membantu Kahl hingga ia bisa menjadi bandar narkoba terbesar di Jerman. Tapi Kahl kemudian mencampakkan Geran begitu saja sehingga Geran dendam dan ingin merampoknya.

Casey menerima tugas itu dan membuat skenario perampokan dengan matang. Namun rencananya gagal dan nyawanya terancam, bahkan Juliette pun ikut terseret dalam bahaya besar.

Baca juga artikel terkait FILM COLLIDE atau tulisan lainnya dari Erika Erilia

tirto.id - Film
Kontributor: Erika Erilia
Penulis: Erika Erilia
Editor: Yantina Debora