Menuju konten utama

Sinopsis Film Animasi Meraih Mimpi Tayang Malam Ini di TVRI

Sinopsis film Meraih Mimpi yang akan tayang di stasiun televisi TVRI hari ini, pukul 20.00 WIB.

Sinopsis Film Animasi Meraih Mimpi Tayang Malam Ini di TVRI
Ilustrasi Bioskop. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Film Meraih Mimpi, animasi musikal tentang perjuangan melawan penggusuran, akan tayang di stasiun televisi TVRI hari ini, Senin (4/5/2020) pukul 20.00 WIB. Jam tayang film ini bisa berubah sewaktu-waktu, sesuai kebijakan stasiun televisi.

Dana (Gita Gutawa) tinggal di sebuah desa yang dikuasai oleh seorang tuan tanah. Bukannya memakmurkan masyarakat desa, tuan tanah justru memberikan pajak yang tinggi. Jangankan membayar pajak tinggi, untuk kehidupan sehari-hari saja tidak semua masyarakat mampu.

Sialnya, setelah membebani pajak yang tinggi, tuan tanah berencana mengusir masyarakat. Tuan tanah hendak membangun hotel dan tempat perjudian. Dia ingin memaksimalkan tanah untuk bisnis.

Dana tidak mau tinggal diam. Dia mendaftar beasiswa untuk bisa bersekolah. Dana berharap kehidupannya ke depan bisa lebih baik dan bisa melawan ketidakadilan di desa mereka. Dana akan berjuang semaksimal mungkin.

Untunglah, Dana berhasil mendapat beasiswa. Tidak hanya beasiswa, Dana bersama teman-temannya mengetahui rencana dan rahasia tuan tanah. Kini beban Dana semakin berat. Belum lagi tuan tanah yang memiliki kuasa, dia tidak akan duduk tenang apabila ada yang tahu rencana dan rahasianya.

Selain Gita Gutawa, para pengisi suara lainnya yaitu Patton Idola Cilik, Surya Saputra, Cut Mini, Shanty, Indra Bekti, Uli Herdinansyah, Ria Irawan, Jajang C Noer, dan Tike Priatnakusumah. Meraih Mimpi berada dalam arahan sutradara Phil Mitchell dan penulis naskah Phillip Stamp.

Film yang rilis pertama kali pada 16 September 2009 ini berbahasa asli Inggris. Dalam distribusi internasional, film ini berjudul Sing to The Dawn. Selain film ini, Gita Gutawa juga pernah bermain di film Love in Perth (2010). Dia berperan sebagai Lola.

Baca juga artikel terkait MERAIH MIMPI atau tulisan lainnya dari Sirojul Khafid

tirto.id - Film
Kontributor: Sirojul Khafid
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Alexander Haryanto