Menuju konten utama

Sinopsis Film Angel Has Fallen & Jadwal Bioskop Trans TV 30 Des

Sinopsis film Angel Has Fallen bercerita tentang agen rahasia Mike Banning yang difitnah atas peristiwa serangan kepada Presiden Amerika Serikat.

Sinopsis Film Angel Has Fallen & Jadwal Bioskop Trans TV 30 Des
Poster film Angel Has Fallen. Lionsgate/angelhasfallen.movie

tirto.id - Bioskop Trans TV menghadirkan film Angel Has Fallen yang tayang malam nanti, Jumat (30/12/2022). Sinema yang mengisahkan konspirasi di antara politikus tersebut mengudara pukul 21.45 WIB.

Sinopsis film Angel Has Fallen bercerita tentang agen rahasia Mike Banning yang difitnah atas peristiwa serangan kepada Presiden Amerika Serikat. Di balik itu, ada upaya untuk melakukan pengambilalihan kekuasaan dengan mengorbankan Mike sebagai pelakunya. Namun, Mike memutuskan melawan untuk menguak semua dan membersihkan nama baiknya.

Film ini melibatkan aktor Gerard Butler sebagai pemeran utamanya. Selain itu, aktor lain yang mendukung adalah Frederick Schmidt, Danny Huston, Rocci Williams, Piper Perabo, dan Harry Ditson. Film garapan sutradara Ric Roman Waugh ini rilis tahun 2019 dengan durasi 2 jam 1 menit.

Situs IMDb menempatkan film Angel Has Fallen pada rating 6,4/10. Pendapatan yang telah dihimpun dari penayangannya di seluruh dunia mencapai 146 juta dolar AS.

Sinopsis Film Angel Has Fallen

Film Angel Has Fallen bercerita tentang Mike Banning, seorang agen rahasia yang kini dalam pelatihan pada sebuah fasilitas militer di Virginia.

Tempat tersebut adalah milik Wade Jennings, CEO perusahaan militer Salient Global. Wade dulunya adalah mantan komandan Tentara Ranger.

Suatu hari, Presiden Allan Trumbull merekomendasikan Mike untuk menjadi Direktur Dinas Rahasia. Dia menggantikan posisi yang sebelumnya ditempati David Gentry.

Semua langkah mulus itu mendadak berubah menjadi petaka bagi Mike. Saat Presiden Allan sedang menuju tempat memancing di Queen's Lake, Virginia, terjadi serangan. Serangan dilakukan oleh puluhan drone yang sudah dilengkapi senjata.

Mike sekuat tenaga melindungi Presiden dari serangan. Keduanya selamat, tetapi terluka. Hanya saja, luka yang dialami Presiden telah membuatnya jatuh koma.

Setelah itu, justru Mike dicurigai terlibat dalam serangan drone. Agen FBI Helen Thompson memperoleh informasi mengenai keterlibatan Mike. Hal ini diperkuat pernyataan Wakil Presiden Martin Kirby yang mengatakan, Mike merupakan pihak yang bertanggung atas peristiwa itu.

Sebagai alasan untuk meyakinkan publik, Martin turut mengaitkan Mike sebagai mata-mata Rusia. Atas segala fitnah ini, Mike akhirnya ditahan. Dari situ dirinya menyadari ada pihak yang menjebaknya dan harus dilawan.

Mike lantas mengusahakan berbagai upaya untuk membersihkan nama baiknya. Dengan cara apa Mike memenangkan semua masalah yang dihadapinya?

Baca juga artikel terkait BIOSKOP TRANS TV atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Film
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Ibnu Azis