Menuju konten utama
Investasi di Indonesia

Singapura Jadi Investor Terbesar, Sedangkan Investasi Cina Menurun

Investasi Singapura di Indonesia sebesar 9,2 miliar dolar AS sementara investasi dari Cina turun dari 2017 yang mencapai 3,3 miliar dolar AS sementara di 2018 hanya 2,4 miliar dolar AS.

Singapura Jadi Investor Terbesar, Sedangkan Investasi Cina Menurun
Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita (kanan) bersama Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Thomas Lembong memberi arahan dalam Rapat Koordinasi Nasional BKPM dan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu se-Indonesia di Nusa Dua, Bali, Jumat (24/2). Kegiatan tersebut untuk sinergi antara pemerintah pusat dan daerah dalam upaya pencapaian target investasi. ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana/ama/17.

tirto.id - Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (NKPM) Thomas Trikasih Lembong mengatakan bahwa Singapura masih menjadi investor terbesar Indonesia sepanjang 2018.

Secara rinci, sumber investasi terbesar secara berturut-turut masih datang dari Singapura di tahun 2018 yaitu sebesar 9,2 miliar dolar AS, Jepang 4,9 miliar dolar AS, Cina 2,4 miliar dolar AS, Hong Kong 2 miliar dolar AS dan Malaysia 1,8 miliar dolar AS.

"Investor terbesar masih Singapura," kata Thomas di Gedung BKPM, Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Rabu (30/1/2019).

Begitupun di tahun 2017 Singapura masih menjadi investor terbesar dengan total investasi 8,4 miliar dolar AS, kemudian disusul Jepang 5 miliar dolar AS. Sementara investasi dari Cina turun dari tahun 2017 yang mencapai 3,3 miliar dolar AS sementara di tahun 2018 hanya 2,4 miliar dolar AS.

Selama 2018, realisasi investasi di Jawa sebesar Rp405,4 triliun meningkat 4 persen dari realisasi investasi tahun 2017 sebesar Rp389,9 triliun. Kemudian realisasi investasi di luar Jawa sebesar Rp315,9 triliun atau meningkat 4,3 persen dari realisasi investasi tahun 2017 yaitu Rp302,9 triliun.

"Terjadi peningkatan investasi di luar Jawa sebesar 4,3 persen. Dibandingkan dengan tahun 2017, yang merupakan salah satu pencapaian yang kami percaya dapat lebih meningkat di tahun yang akan datang," kata dia.

Dari investasi yang masuk terdapat lima realisasi lokasi proyek terbesar. Lima di antaranya yaitu di Jawa Barat Rp116,9 triliun, DKI Jakarta Rp114,2 triliun, Jawa Tengah Rp59,3 triliun, Banten Rp56,5 triliun dan Jawa Timur Rp51,2 triliun.

Baca juga artikel terkait INVESTASI ASING atau tulisan lainnya dari Selfie Miftahul Jannah

tirto.id - Bisnis
Reporter: Selfie Miftahul Jannah
Penulis: Selfie Miftahul Jannah
Editor: Irwan Syambudi