Menuju konten utama

Sinetron Preman Pensiun 5 Tayang Episode 30 Tayang 10 Mei

Nonton sinetron Preman Pensiun episode 30 yang akan tayang Senin, 10 Mei 2021 di RCTI. 

Sinetron Preman Pensiun 5 Tayang Episode 30 Tayang 10 Mei
Preman Pensiun 5. instagram/ANP Film

tirto.id - Sinetron Preman Pensiun 5 tayang di RCTI mulai pukul 04.00 WIB - 05.30 WIB. Namun jadwal tersebut dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan stasiun televisi.

Di bawah naungan rumah produksi ANP Media dan MNC Pictures, sinetron bergenre drama komedi ini disutradarai oleh Aris Nugraha, yang juga menulis naskah skenarionya.

Tokoh utama sinetron Preman Pensiun 5 adalah Kang Muslihat (Epy Kusnandar) yang diceritakan sudah pensiun dari pekerjaannya sebagai preman di terminal, pasar dan jalanan kawasan Bandung Jawa Barat, dan kini berbisnis oleh-oleh khas Bandung, kecimpring, bersama anak buahnya.

Sinopsis Sinetron Preman Pensiun 5 Tayang 10 Mei Eps 30

Kang Mus galau karena biaya pembangunan masjid yang ia impikan mencapai Rp2 miliar lebih. Ujang pun tak bisa berbuat banyak atau memberikan usulan.

Akhirnya Kang Mus memutuskan untuk menghubungi pemborong agar biaya tersebut bisa dikurangi.

Di markas Agus anak buah bos Edi, tiba-tiba datang Kang Murad bersama Taslim. Murad marah dan meminta semua rekan Agus yang ada di sana berbaris agar bisa ia hajar dan kirim ke IGD, seperti mereka mengeroyok Taslim dulu.

Alhasil hanya satu orang yang berani maju dan langsung tersungkur dipukul Kang Murad. Lainnya termasuk Agus kabur menyelamatkan diri. Parkiran pasar pun kembali jadi wilayah yang dijaga Taslim dan Mawar, juga Ajun.

Agus melaporkan tentang Kang Murad pada bos Edi, bahwa pasar dan jalanan diserang Kang Murad.

Tony CS tidak lagi ke terminal dan memilih nongkrong ke markas lama mereka saja. Terminal jadi kosong dari calo, sementara Darman juga masih berusaha menguasai terminal dengan mencari anak buah yang mau jadi calo terminal.

Kang Cecep mendatangi terminal, ingin tahu situasi terkini. Disana ia diberi tahu bahwa Tony CS sudah tidak lagi datang karena diancam Bubun. Sekarang yang menguasai terminal adalah Darman, walau ia hanya sesekali datang.

Kang Cecep tidak rela jika Darman atau Bubun menguasai terminal lagi, karena mereka hanya ingin uang setoran saja dan tidak memperhatikan masalah orang lain yang ikut cari makan di terminal.

Di tempat lain, preman bayaran suruhan bos Edi mulai mengejar Darman. Edi ingin kembali menguasai terminal, sehingga kini bersekutu lagi dengan Bubun. Bubun menunggu sampai Darman tidak bisa kembali ke terminal, agar ia bisa masuk lagi.

Darman yang sedang dikejar, berhasil menjebak para preman bayaran tersebut di jalanan kampung sempit. Disana Darman akhirnya menghajar semua orang bayaran bos Edi itu.

Otang dan Jack yang berhasil mendapatkan pekerjaan di lokasi parkir lain, didatangi oleh Willy yang sudah kembali dari kampung. Mereka pun sepakat tak lagi bekerja di terminal dan kini menjadi tukang parkir saja.

Seperti apa kelanjutan ceritanya, simak tayangan sinetron Preman Pensiun 5 di RCTI esok pada jam yang sama.

Nama-nama pemain sinetron Preman Pensiun 5:

- Epy Kusnandar sebagai Kang Muslihat / Kang Mus

- Mochammad Fajar Hidayatullah sebagai Ujang Rambo

- Abenk Marco sebagai Cecep

- Denny Firdaus sebagai Murad

- Ica Naga sebagai Pipit

- Kiki Kinanti sebagai Serena

- Enco Ruhayat sebagai Darman

- Ivan Rivky Kabira sebagai Bang Edi

- Melga Septrida sebagai Bubun

- Aulia Yasmin sebagai Yasmin

- Regina Alya sebagai Amy

- Ghina Kamila sebagai Risa

- Delisa Herlina sebagai Mira

- Nurtika Noviani sebagai Fatimah istri Kang Murad

- Dian Sule sebagai Willy

- Yoshua Thomas sebagai Taslim

- Eko Oray sebagai Mawar

- Uki Sutisna sebagai Ajun

- Andri Rahman sebagai Sukanta

Baca juga artikel terkait PREMAN PENSIUN 5 atau tulisan lainnya dari Cicik Novita

tirto.id - Film
Kontributor: Cicik Novita
Penulis: Cicik Novita
Editor: Yandri Daniel Damaledo