Menuju konten utama
Jadwal Piala AFF U19 2022

Siaran Langsung Timnas U19 Indonesia vs Filipina Malam Ini Indosiar

Jadwal siaran langsung Timnas U19 Indonesia vs Filipina malam ini di Indosiar mulai 20.00 WIB pada Jumat malam.

Siaran Langsung Timnas U19 Indonesia vs Filipina Malam Ini Indosiar
Pesepak bola Tim Nasional Indonesia U-19 Ronaldo Kwateh mengejar bola saat melawan Tim Nasional Thailand U-19 dalam laga penyisihan Grup Piala AFF U19 2022 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (6/7/2022). ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah/foc.

tirto.id - Siaran langsung Timnas U19 Indonesia vs Filipina malam ini di Indosiar tayang mulai pukul 20.00 WIB, Jumat, 8 Juli 2022. Pertandingan matchday 4 Grup A Piala AFF U19 2022 ini akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga. Timnas Indonesia U19 butuh kemenangan dari laga ini.

Baru meraih 1 kemenangan dan 2 hasil seri dari 3 pertandingan, Timnas U19 Indonesia membawa beban kewajiban menyapu bersih 2 laga sisa di Grup A. Setelah melawan Filipina U19 pada hari ini, skuad Garuda Nusantara akan menghadapi Myanmar U19 pada Minggu, 10 Juli 2022.

Selain menang, Timnas U19 Indoneia harus mencetak gol sebanyak mungkin di dua laga tersebut. Pasalnya, jika di laga terakhir Vietnam dan Thailand bermain imbang, selisih gol bakal menentukan tim yang lolos ke babak semifinal Piala AFF U19.

Jadwal Timnas U19 Indonesia vs Filipina Malam Ini

Timnas U19 Indonesia akan berupaya meraih kemenangan besar ketika menghadapi Filipina U19. Hal tersebut penting agar Garuda Nusantara memiliki selisih gol yang lebih besar dari Vietnam U19 dan Thailand U19.

Meski bergitu, anak asuh Shin Tae-yong tetap wajib mewaspadai serangan Filipina U19 yang juga berbahaya. Hal itu ditunjukkan oleh The Azkals saat menghadapi Vietnam, Thailand, dan Myanmar.

Kendati kalah, Filipina U19 berhasil merepotkan lini pertahanan lawan-lawannya. Bahkan, mereka menjadi satu-satunya tim yang bisa membobol gawang Vietnam di Piala AFF U19 2022.

Hingga saat ini, Timnas Indonesia U19 dan Thailand U19 menjadi peserta AFF Cup U19 2022 yang belum pernah kebobolan dalam 3 pertandingan. Performa apik di lini belakang tersebut diharapkan bisa dipertahankan oleh Cahya Supriyadi dan rekan-rekan.

"Semoga saya bisa terus bermain konsisten [di Piala AFF U19]," kata Cahya Supriyadi, seperti dilansir Antara.

Di lain pihak, Timnas Filipina U19 yang dipastikan gagal lolos ke babak semifinal diprediksi tampil tanpa beban. Pelatih Christopher Pedimonte diperkirakan memberi kesempatan kepada pemainnya yang jarang tampil untuk bermain melawan Indonesia U19.

Head to Head (H2H) Indonesia U19 vs Filipina U19

Rekor head to head (H2H) menunjukkan Indonesia U19 lebih unggul dari Filipina U19. Dalam satu dekade terakhir, Timnas U19 Indonesia sudah pernah bertemu 2 kali dengan skuad Filipina U19. Di 2 laga tersebut, Garuda Nusantara selalu berhasil meraih kemenangan.

Rekor Pertemuan Indonesia U19 vs Filipina U19:

05/07/18: Filipina U19 vs Indonesia U19 1-4

10/10/13: Filipina U19 vs Indonesia U19 0-2.

Hasil 5 Laga Terakhir Timnas Indonesia U19:

06/07/22: Indonesia U19 vs Thailand U19 0-0

04/07/22: Indonesia U19 vs Brunei U19 7-0

02/07/22: Vietnam U19 vs Indonesia U19 0-0

08/06/22: Aljazair U23 vs Indonesia U19 1-1 (adu penalti 5-4)

05/06/22: Meksiko U20 vs Indonesia U19 2-0.

Hasil 5 Laga Terakhir Timnas Filipina U19:

06/07/22: Filipina U19 vs Myanmar U19 1-3

04/07/22: Vietnam U19 vs Filipina U19 4-1

02/07/22: Thailand U19 vs Filipina U19 1-0

07/07/18: Filipina U19 vs Thailand U19 0-5

05/07/18: Filipina U19 vs Indonesia U19 1-4.

Prediksi Susunan Pemain Timnas U19 Indonesia vs Filipina

Timnas U19 Indonesia yang membutuhkan kemenangan dengan banyak gol diprediksi akan turun dengan skuad terbaiknya. Ronaldo Kwateh, Hokky Caraka, dan Alfriyanto Nico diperkirakan tetap menjadi trio penyerang di lini depan.

Namun, Garuda Nusantara harus bermain tanpa Marselino Ferdinan yang mengalami cedera. Guna mengisi posisi yang ditinggalkan Marselino, Shin Tae-yong punya dua opsi.

Dia kemungkinan akan menurunkan Dimas Juliono, jika ingin menjaga keseimbangan permainan. Opsi lainnya adalah Rizky Asrul yang memiliki tipe permainan mirip Marselino.

Sementara itu, Timnas Filipina U19 diprediksi akan tetap bermain dengan formasi 4-2-3-1. Pelatih Christopher Pedimonte akan memasang Andreas Aldeguer, sebagai penyerang tunggal, didukung Sandro Reyes, Dov Cariño, dan Justin Frias.

Berikut ini prediksi susunan pemain Timnas U19 Indonesia vs Filipina:

Indonesia U19 (3-4-3): Cahya Supriyadi; Ahmad Rusadi, Marcell Januar Putra, Kakang Rudianto; Michael Alfredo Tata, Dimas Juliono, Arkhan Fikri, Muhammad Ferrari; Ronaldo Kwateh, Hokky Caraka, Alfriyanto Nico. Pelatih: Shin Tae-yong.

Filipina U19 (4-2-3-1): Nathan Bata; Cian Gabriel Galsim, Jaime Rosquillo, Eugene Tillor, Haren De Gracia; Zachary Taningco, Kamil Amirul; Sandro Reyes, Dov Cariño, Justin Frias; Andres Aldeguer. Pelatih: Christopher Pedimonte.

Siaran Langsung Timnas U19 vs Filipina di Indosiar

Siaran langsung Timnas U19 Indonesia vs Filipina akan tayang di Indosiar (live tv) pada Jumat, 8 Juli 2022, mulai pukul 20.00 WIB. Pertandingan Timnas Indonesia U19 itu juga bisa disaksikan via live streaming Vidio, dengan jam tayang yang dengan siaran langsung Indosiar.

Untuk menyaksikan pertandingan Piala AFF U19 2022 di Vidio, perlu berlangganan paket terlebih dahulu. Tersedia paket langganan Vidio Premier dengan harga Rp19.000 per minggu, Rp29.000 per bulan, dan Rp199.000 per tahun.

Link live streaming Timnas U19 Indonesia vs Filipina ada di bawah ini:

Live Streaming Timnas U19 Indonesia vs Filipina - Indosiar

Live Streaming Timnas U19 Indonesia vs Filipina - Vidio.

Baca juga artikel terkait AFF CUP U19 2022 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Addi M Idhom