Menuju konten utama
BWF World Championship 2022

Siaran Langsung Final BWF World Championship 2022 Live iNews TV

Siaran langsung final BWF World Championship 2022 live iNews TV, 28 Agustus, pukul 12.00 WIB.

Siaran Langsung Final BWF World Championship 2022 Live iNews TV
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan (kanan) dan Hendra Setiawan mengembalikan kok ke arah ganda putra China Liu Yuchen/Ou Xuan Yi dalam babak 32 besar Indonesia Open 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (15/6/2022). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/aww.

tirto.id - Siaran langsung final BWF World Championship 2022 akan tayang di iNews TV, Minggu 28 Agustus mulai pukul 12.00 WIB.

Bertempat di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Jepang, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan akan menjadi harapan tunggal Indonesia untuk membawa pulang medali emas.

Ahsan/Hendra memang bisa dikatakan bermain mengejutkan di Tokyo tahun ini. Usia benar-benar tak menjadi penghalang bagi keduanya. Catatan menarik juga diperoleh keduanya jelang laga final nanti.

Laga nanti akan menjadi final kelima bagi Ahsan dan Henda secara individu. Untuk beregu, final nanti menjadi yang keempat bagi mereka.

Hebatnya dari final-final sebelumnya mereka cukup sukses. Keduanya sudah meraih tiga gelar juara tahun 2013, 2015, dan 2019.

Hendra secara pribadi sudah meraih empat medali emas sedangkan Ahsan baru tiga yang semua ia dapatkan bersama Hendra.

Di final nanti keduanya akan ditantang oleh Aaron Chia/Soh Wooi Yik asal Malaysia. Secara head to head, Ahsan/Hendra unggul dengan kedudukan 7-3. Dari 10 duel tersebut, hanya dua yang pernah terjadi di babak final.

Pertama terjadi di final Malaysia International Challenge kala The Daddies, julukan Ahsan/Hendra, menang 21-17, 17-21, 21-19.

Final kedua terjadi di All England 2019. Ahsan/Hendra sekali lagi menang rubber game dengan skor 11-21, 21-14, 21-12.

"Aaron/Soh punya pertahanan yang kuat dan kondisi bola di sini lambat sehingga kami harus hati-hati. Tidak bisa sekali atau dua kali serangan bisa mematikan mereka," kata Hendra.

Laga final lain didominasi oleh wakil China. Yakni di sektor tunggal putri ketika Chen Yu Fei akan berhadapan dengan Akane Yamaguchi.

Melihat rekor pertemuan, Yamaguchi sedikit berada di atas angin jelang laga ini. Pemain tuan rumah tersebut unggul 13-8 atas Chen. Bahkan Yamaguchi juga memenangi tiga duel terakhir dengan tunggal putri peringkat empat dunia itu.

Wakil China lain berasal dari ganda putri. Yakni Chen Qing Chen/Jia Yi Fan yang akan menghadapi Kim So Yeong/Kong Hee Yong asal. Korea Selatan.

Satu wakil China lain adalah Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong yang bermain di ganda campuran. Keduanya akan bertemu Yuta Watanabe/Arisa Higashino di laga terakhir nanti.

Sementara itu satu partai lain dari tunggal putra mempertemukan Viktor Axelsen vs Kunlavut Vitidsarn. Melihat tren yang ada, mudah saja sebenarnya menempatkan Axelsen sebagai unggulan.

Tunggal putra Denmark itu mampu meraih tiga gelar beruntun di tiga turnamen terakhir yang ia ikuti.

Yakni di Indonesia Masters, Indonesia Open, dan Malaysia Open. Axelsen juga unggul H2H 4-0 atas Kunlavut saat ini.

Jadwal dan Order of Play Final BWF World Championship 2022, Minggu 28 Agustus:

LAPANGAN 1

Mulai Pukul 12.00 WIB

MD: Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia)

WD: Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China) vs Kim So Yeong/Kong Hee Yong (Korea Selatan)

MS: Viktor Axelsen (Denmark) vs Kunlavut Vitidsarn (Thailand)

WS: Akane Yamaguchi (Jepang) vs Chen Yu Fei (China)

XD: Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China) vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang)

Live Streaming BWF World Championship 2022

Pertandingan Final BWF World Championship 2022 dapat Anda saksikan di iNews TV melalui tautan berikut ini.

Link Streaming BWF World Championship 2022 - iNews TV

Baca juga artikel terkait BWF 2022 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Dhita Koesno