Menuju konten utama
Reshuffle Kabinet 2022

Sepak Terjang Zulkifli Hasan, Menteri Perdagangan Pilihan Jokowi

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan resmi menjadi Menteri Perdagangan dalam Reshuffle Kabinet hari ini, Rabu (15/6/2022).

Sepak Terjang Zulkifli Hasan, Menteri Perdagangan Pilihan Jokowi
Presiden Joko Widodo (kanan) berbincang dengan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) sekaligus Wakil Ketua MPR Zulkifli Hasan, pada pertemuan tertutup di Ruang Jepara, Istana Merdeka, Jakarta, Senin (14/10/2019). ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari/ama.

tirto.id - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan resmi menjadi Menteri Perdagangan sisa masa jabatan 2019-2024. Dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara, Jakarta Pusat, Rabu (15/6/2022).

Zulkifli menggantikan Muhammad Lutfi. Dikutip dari dpr.go.id, Zulhas sebutan akrabnya mengawali karier politik sebagai anggota DPR RI pada 2004. Memiliki konstituen dengan daerah pemilihan Lampung I.

Setelah itu, era kepemimpinan Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono juga pernah menjabat Menteri Kehutanan pada 2009-2014. Kiprah berlanjut pada Maret 2015 sebagai Ketua Umum PAN.

Saat itu juga dia mengemban tugas menjadi Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) 2014-2019. Kemudian pada 2019-2024, Zulhas menjadi Wakil Ketua MPR RI.

Dia juga pernah menjadi Komisaris Utama PT Panamas Mitra Inti Lestari pada 2004-2006. Pernah berkecimpung di lembaga buruh tani dan nelayan sebagai Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Muhammadiyah.

Zulhas menyelesaikan pendidikan menengah atas di SMA Negeri 53 Jakarta pada tahun 1982. Melanjutkan program sarjana di Fakultas Ekonomi Universitas Krisnadwipayana dan mendapat gelar Sarjana Ekonomi pada tahun 1996. Dia juga mengambil program pasca sarjana di Sekolah Tinggi Manajemen PPM dan mendapat gelar Magister Manajemen pada tahun 2003.

Presiden Joko Widodo secara resmi melantik Zulkifli Hasan sebagai Menteri Perdagangan dan Hadi Tjahjanto sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN). Pelantikan diselenggarakan di Istana Negara, Jakarta, Rabu (15/6/2022) siang.

Jokowi memimpin prosesi pelantikan Zulkifli Hasan dan Hadi Tjahjanto berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia (Keppres) Nomor 64P Tahun 2022 tentang Pengangkatan Menteri Negara Kabinet Indonesia Maju Periode Tahun 2019—2024 yang ditetapkan pada tanggal 15 Juni 2022.

Baca juga artikel terkait RESHUFFLE KABINET 2022 atau tulisan lainnya dari Intan Umbari Prihatin

tirto.id - Politik
Reporter: Intan Umbari Prihatin
Penulis: Intan Umbari Prihatin
Editor: Maya Saputri