Menuju konten utama

Sambut HUT DKI Jakarta ke-492, Ancol Gratiskan Tiket Masuk Besok

Tiket gratis masuk Ancol merupakan satu dari rangkaian acara yang disiapkan guna menyambut hari ulang tahun ibu kota tahun ini.

Sambut HUT DKI Jakarta ke-492, Ancol Gratiskan Tiket Masuk Besok
Pengunjung memadati Pantai Karnaval Ancol, Jakarta, Kamis (6/6/2019). ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/hp.

tirto.id - Ancol Taman Impian akan menggratiskan tiket masuk individu pada 21 Juni 2019 untuk menyambut HUT DKI Jakarta ke-492.

"Khusus pada tanggal 21 Juni 2019 kami akan menggratiskan tiket masuk kawasan Ancol Taman Impian untuk individu mulai pukul 06.00 hingga 18.00 WIB," kata Teuku Sahir Syahali, Wakil Direktur Utama PT Taman Impian Jaya Ancol dalam siaran persnya dikutip Kamis (20/6/2019).

Persembahan tersebut merupakan satu dari rangkaian acara yang disiapkan Ancol Taman Impian guna menyambut hari ulang tahun ibu kota tahun ini.

Pada tanggal yang sama, akan digelar “Ancol Magical Night” di kawasan Dunia Kartun, Dunia Fantasi Ancol mulai pukul 18.00 WIB. Acara ini sekaligus merupakan seremoni peresmian seluruh wahana baru Ancol Taman Impian yang telah beroperasi sejak libur Lebaran 2019.

Pada acara yang rencananya akan dihadiri juga oleh Gubernur Provinsi DKI Jakarta ini, baik pengunjung dan undangan akan diajak untuk menjelajahi serta mencoba semua wahana baru di Dunia Kartun.

Dalam kesempatan tersebut juga mengundang 1.000 anak yatim piatu untuk menikmati wahana di Dufan sekaligus mengikuti acara peresmian wahana baru.

Acara akan ditutup dengan penampilan spesial dari penyanyi ternama Indonesia, Isyana Sarasvati. Apabila pengunjung ingin menikmati Ancol Magical Night, maka cukup membeli tiket seharga Rp200.000.

Ancol Taman Impian juga akan menggelar konser musik yang masih dalam rangkaian Pantai Ancol Orchestra "Lebaran for All" Spesial HUT DKI ke-492 pada tanggal 22 Juni 2019.

Penyanyi senior ternama Indonesia, Iwan Fals akan hadir menghibur seluruh penggemarnya dan pengunjung Ancol di Pantai Carnaval Ancol. Konser tersebut akan dimulai pada pukul 17.00 WIB.

Berikutnya, pada tanggal 23 Juni 2019, Steven and Coconutreez dan Souljah akan mengisi Floating Stage Pantai Lagoon Ancol mulai pukul 17.00 WIB.

Mengenai syarat dan ketentuan tiket masuk Ancol pada 21 Juni 2019, akses gratis hanya berlaku untuk individu di Pintu Gerbang Utama (PGU) tidak termasuk kendaraan dan ke unit-unit rekreasi yang berada di dalam kawasan Ancol Taman Impian.

Unit-unit rekreasi yang dimaksud seperti Dufan, Atlantis Water Adventures, Sea World Ancol, dan Ocean Dream Samudra.

"Diharapkan masyarakat bisa bersama-sama berwisata sambil menyambut perayaan HUT Kota Jakarta tercinta," tutup Teuku.

Baca juga artikel terkait HUT DKI JAKARTA

tirto.id - Sosial budaya
Sumber: Siaran Pers
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Agung DH